Syahrul YL Tinggalkan Rumah Ibu di Makassar, Terbang ke Jakarta?

KPK tetapkan Syahrul Yasin Limpo sebagai tersangka

Makassar, IDN Times - Eks Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Limpo, akhirnya meninggalkan rumah ibunya di Jalan Haji Bau, Kota Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel), Rabu malam (11/10/2023).

Syahrul menumpangi mobil sedan Toyota Crown warna hitam. Dia mengenakan blazer warna hitam dan kemeja berkerah putih.

Pantauan IDN Times Sulsel, mobil Crown dan mobil Toyota Rush hitam meninggalkan kediaman ibu Syahrul tepat 21.28 Wita.

Tercatat, 12 jam Syahrul Yasin Limpo di kediaman Jalan Haji Bau. Keponakannya, Devo Khadafi, menyebutkan, pamannya tiba di kediaman ibunya pada pukul 09.30 Wita.

Diketahui, sekitar pukul 19.00 Wib pihak penyidik KPK di Jakarta gelar menetapkan tiga orang dari Kementerian Pertanian sebagai tersangka dugaan korupsi, di mana satu di antaranya yakni Syahrul.

1. Syahrul akan kembali ke Jakarta

Syahrul YL Tinggalkan Rumah Ibu di Makassar, Terbang ke Jakarta?Syahrul Yasin Limpo meninggalkan rumah ibunya di Kota Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel), Rabu (11/10/2023). IDN Times/Dahrul Amri Lobubun

Terkait Syahrul meninggalkan kediaman orang tuanya, tidak ada yang memastikan apakah dia langsung ke Jakarta atau tidak.

Hanya saja sebelumnya, Devo mengatakan, pamannya akan bertahan di rumah ibunya jika kondisi ibunya belum membaik. Tetapi apabila pulih, dia akan balik ke Jakarta.

"Beliau menyampaikan kalau kondisi ibu sudah membaik, dalam artian sudah bisa ditinggal, beliau akan langsung kembali ke Jakarta karena beliau sudah berkomitmen untuk mengikuti semua proses hukum kedepannya," Devo Khadafi menjelaskan.

"Jadi tidak ada sama sekali bahwa beliau mau menghindar, murni ini hanya beliau ingin mengunjungi ibunya yang lagi sakit. Jadi mohon maaf sekali lagi," lanjutnya.

2. Syahrul di Makassar karena ingin jaga ibu yang sedang sakit

Syahrul YL Tinggalkan Rumah Ibu di Makassar, Terbang ke Jakarta?Syahrul Yasin Limpo meninggalkan rumah ibunya di Kota Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel), Rabu (11/10/2023). IDN Times/Dahrul Amri Lobubun

Diberitakan sebelumnya, Syahrul disebut belum bisa menyampaikan banyak keterangan soal penetapan tersangka KPK, karena kesehatan ibundanya belum stabil.

"Kondisi beliau (ibunya Syahrul) ini belum stabil, masih batuk, sempat sesak napas. Sekarang beliau (Syahrul) masih menjaga, jadi mohon maaf karena menungu lama, nanti kondisinya membaik baru beliau mau menyampaikan," ungkap Devo Khadafi.

Baca Juga: Sudah 9 Jam Eks Mentan Syahrul YL di Rumah Ibunya di Makassar

3. Isu Syahrul akan dijemput paksa

Syahrul YL Tinggalkan Rumah Ibu di Makassar, Terbang ke Jakarta?Suasana di depan rumah ibu dari eks Menteri Pertanian, Syahrul Yasin Limpo di Jalan Haji Bau, Kota Makassar, Rabu (11/10/2023). IDN Times/Dahrul Amri Lobubun

Terkait dengan isi Syahrul Yasin Limpo akan dijemput, pihak keluarganya enggan berkomentar terkait itu. Hanya saja, Devo memastikan lagi, Syahrul akan menghadapi proses hukum yang saat ini telah bergulir di KPK.

"Kami belum tahu terkait hal itu. Dan saya rasa bapak Syahrul sudah siap semua proses. Terkait dengan hukumnya, mohon teman-teman hubungi pengacaranya pak Syahrul, saya ini hanya mewakili keluarga soal kondisi nenek kami," tambahnya.

Baca Juga: Aparat Berjaga di Kediaman Pribadi Mentan SYL di Makassar

Topik:

  • Irwan Idris

Berita Terkini Lainnya