Pemuda Asal Maros Tewas Ditikam depan Rumah Pacarnya di Makasaar

Hp korban hilang diduga dibawa pelaku

Makassar, IDN Times - Seorang pemuda asal Kabupaten Maros bernama Alwi Fadli (25), tewas setelah menjadi korban serangan orang misterius pada Senin pagi (8/1/2024). Peristiwa ini terjadi di Kelurahan Paccerakang, Kota Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel).

Berdasarkan informasi dari pihak kepolisian, insiden ini terjadi sekitar pukul 05.00 Wita di perumahan Bukamata Residence, Kecamatan Biringkanaya, Kota Makassar. Saat ini, polisi masih melakukan penyelidikan terhadap pelaku.

"Pelaku masih dalam proses penyelidikan, dan tim kami telah mengunjungi lokasi kejadian untuk mendalami kasus ini," ungkap Kasat Reskrim Polrestabes Makassar, Kompol Devi Sujana, saat diwawancarai wartawan pada Senin sore.

1. Kesulitan penyelidikan lokasi kejadian

Pemuda Asal Maros Tewas Ditikam depan Rumah Pacarnya di MakasaarSeorang pria asal Maros tewas ditikam di Makassar, Senin (8/1/2024)/Istimewa

Kompol Devi menyatakan bahwa tim penyidik mengalami kesulitan dalam menemukan titik di mana korban pertama kali diserang, karena korban langsung dibawa ke rumah duka setelah kejadian.

"Korban langsung dibawa ke daerah Maccopa Maros, rumah keluarganya. Namun, anggota Polsek Biringkanaya telah mengunjungi rumah korban dan kemudian melakukan penyelidikan lebih lanjut," terang Devi.

2. Kesaksian pacar, permintaan tolong dan hilangnya ponsel korban

Pemuda Asal Maros Tewas Ditikam depan Rumah Pacarnya di MakasaarSeorang pria asal Maros tewas ditikam di Makassar, Senin (8/1/2024)/Istimewa

Dalam proses penyelidikan, saksi yang merupakan pacar korban, MR (23), menyampaikan bahwa ketika kejadian, ia melihat pacarnya diserang dan ditikam tepat di depan rumah saksi.

MR dan korban tinggal bersama, dan sebelum kejadian, MR melihat korban meninggalkan rumah dan kemudian mendengar teriakan minta tolong dari korban.

"Pacarnya ini mendengar suara korban yang meminta tolong, dia keluar dan menemukan korban tergeletak dengan luka tusuk di dada dan lengan kiri. Saksi langsung membantu pacarnya menuju rumah," jelasnya.

"Menurut kesaksian pacarnya, korban membawa ponselnya saat keluar rumah, tetapi setelah korban ditikam dan dipapah masuk ke rumah, ponselnya hilang. Saat dihubungi, ponsel itu sudah tidak aktif lagi," tambah Kompol Devi.

Baca Juga: Otak Pencurian Uang Rp110 Juta di SPBU Maros Ternyata Orang Dalam

3. Korban meninggal saat dibawa ke rumah sakit

Pemuda Asal Maros Tewas Ditikam depan Rumah Pacarnya di MakasaarKasat Reskrim Polrestabes Makassar, Kompol Devi Sujana/Istimewa

Devi menjelaskan bahwa korban sempat meminta kopi bubuk untuk menutupi luka tusuknya, tetapi karena korban sudah terlihat tidak berdaya oleh saksi, saksi meminta bantuan tetangga untuk membawa pacarnya ke RS Daerah Daya.

"Jadi, tetangga yang membawa korban ke rumah sakit. Sayangnya, setelah diperiksa oleh dokter, korban dinyatakan meninggal dunia selama perjalanan ke rumah sakit," tambah Devi.

Baca Juga: Polisi Tembak Pelaku Pembunuhan Ayah-Anak di Maros

Topik:

  • Irwan Idris

Berita Terkini Lainnya