Jokowi Resmikan RS OJK di Makassar, Telan Anggaran Rp2 Triliun

Jokowi sebut fasilitas RS OJK melebihi hotel bintang lima

Intinya Sih...

  • Presiden Jokowi meresmikan RS Kemenkes di Makassar
  • Rumah sakit tersebut memiliki fasilitas yang sangat modern dan lengkap
  • Anggaran pembangunan rumah sakit mencapai Rp2 triliun

Makassar, IDN Times - Presiden Joko 'Jokowi' Widodo meresmikan gedung rumah sakit khusus otak, jantung dan kanker di Makassar. Rumah sakit itu dinamai RS Kemenkes karena berada di bawah naungan Kementerian Kesehatan (Kemenkes).

Peresmian ditandai dengan penekanan sirine oleh Presiden Jokowi, Jumat (6/9/2024). Dalam sambutannya Jokowi mengaku telah meresmikan 8 rumah sakit sampai hari ini.

"Tadi pagi di Surabaya, kemudian sore hari ini diajak Pak Menteri Kesehatan ke Makassar, tapi memang yang terbesar adalah yang di Makassar ini" kata Jokowi.

1. Jokowi sebut fasilitas RS OJK melebihi hotel bintang lima

Jokowi Resmikan RS OJK di Makassar, Telan Anggaran Rp2 TriliunGedung rumah sakit khusus otak, jantung dan kanker di Makassar, Jumat (6/9/2024). IDN Times/Ashrawi Muin

Sebelum meresmikan, Jokowi terlebih dahulu meninjau isi dan fasilitas di rumah sakit tersebut. Usai meninjau, Jokowi menyebut rumah sakit ini terlihat sangat modern dan besar.

Rumah sakit ini berlokasi di Jalan Metro Tanjung Bunga, tepatnya di kawasan Center Point of Indonesia (CPI). Bangunannya terdiri dari 4 tower dan 12 lan. ai

"Saya tadi masuk, ini kok melebihi hotel bintang lima. Bapak ibu nda percaya nanti masuk semuanya, lihat," kata Jokowi.

2. Dilengkapi peralatan kesehatan serba modern

Jokowi Resmikan RS OJK di Makassar, Telan Anggaran Rp2 TriliunGedung rumah sakit khusus otak, jantung dan kanker di Makassar, Jumat (6/9/2024). IDN Times/Ashrawi Muin

Jokowi juga merasa kagum dengan peralatan rumah sakit tersebut. Semuanya serba modern dan cukup lengkap.

"Saya nggak tahu, belajar betapa bulan mengoperasikan peralatan digital yang seperti itu. Catlab, MRI, CT Scan, ruang operasi yang super modern seperti itu, tapi mohon maaf saya juga nda mau masuk ke ruang operasi," kata Jokowi.

3. Telan anggaran Rp2 triliun

Jokowi Resmikan RS OJK di Makassar, Telan Anggaran Rp2 TriliunGedung rumah sakit khusus otak, jantung dan kanker di Makassar, Jumat (6/9/2024). IDN Times/Ashrawi Muin

Jokowi membeberkan anggaran yang keluar dalam pembangunan rumah sakit ini mencapai Rp2 trilun. Anggaran ini sudah mencakup bangunan, peralatan, hingga SDM.

Jokowi menyebutkan anggaran yang dibutuhkan untuk membangun rumah sakit itu yakni sebesar Rp1,56 triliun. Tidak berhenti di situ, karena pengadaan alat kesehatannya yang sudah berjalan sebesar Rp360 miliar dan masih akan berjalan jadi sebesar Rp520 miliar.

"Artinya Rp2 triliun lebih rumah sakit, khusus untuk Sulawesi Selatan, Makassar," kata Jokowi.

Baca Juga: Presiden Jokowi ke Makassar Sore Nanti, Ini Agendanya

Topik:

  • Irwan Idris

Berita Terkini Lainnya