Surya Paloh Resmikan 1.000 Lorong Nasdem di Makassar

Nasdem ditargetkan menang Pilpres dan Pileg 2019 di Makassar

Makassar, IDN Times - Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh mendeklarasikan secara simbolik, 1.000 Lorong Nasdem di Jalan Lasuloro, Kelurahan Bangkala, Kecamatan Manggala, Makassar, Sabtu (23/3). 

Lorong Nasdem dipenuhi nuansa warna biru kuning khas Nasdem. Selain lambang dan bendera Nasdem, Lorong Nasdem juga dipadati poster para caleg Nasdem. 

Surya Paloh didampingi Ketua Nasdem Sulsel, Rusdi Masse, mantan Gubernur Sulawesi Selatan (Sulsel) Syahrul Yasin Limpo dan Wali Kota Makassar Ramdhan Pomanto yang juga kader Nasdem, serta sejumlah anggota legislatif dan caleg Nasdem di Sulsel. 

1. Surya Paloh bangga ada 1.000 Lorong Nasdem di Makassar

Surya Paloh Resmikan 1.000 Lorong Nasdem di MakassarIDN Times/Abdurrahman

Menurut Surya Paloh, kehadiran 1.000 Lorong Nasdem dari 6.000 lorong di Makassar akan menjawab pihak yang mempertanyakan gerakan Restorasi Nasdem selama ini. 

“Ini adalah implementasi gagasan dan gerakan restorasi bangsa Indonesia, harus ada perubahan lebih baik dari lorong-lorong ini, harus dijaga kebersihan dan ukhuwah Islamiyah di lorong ini dengan semangat ringan sama dijinjing, berat sama dipikul,” ujar Surya.

2. Surya Paloh ajak warga Lorong Nasdem pilih salurkan hak suaranya di pemilu nanti

Surya Paloh Resmikan 1.000 Lorong Nasdem di MakassarIDN Times/Abdurrahman

Dalam kesempatan itu, Surya Paloh mengajak warga untuk menyalurkan hak suaran mereka di Pemilihan Legislatif dan Pemilihan Presiden 2019 pada 17 April mendatang. Surya mengajak warga Makassar dan kader Nasdem menghargai keteladanan pemimpin bangsa Indonesia dengan berpartisipasi aktif dalam Pemilu 2019. 

“Yang paling penting adalah kita jaga keutuhan antar sesama warga bangsa Indonesia, tidak ada artinya pemilu kalau menghasilkan perpecahan, lebih baik tidak ada pemilu kalau konsekuensinya adalah perpecahan,” pungkas Surya Paloh.

3. Bermodalkan basis di 1.000 lorong, Nasdem optimis menang di Makassar

Surya Paloh Resmikan 1.000 Lorong Nasdem di MakassarIDN Times/Makassar

Konsep 1.000 Lorong Nasdem ini digagas Wali Kota Makassar Ramdhan Pomanto yang juga kader Nasdem. Menurut politisi yang akrab disapa Danny ini, jumlah keseluruhan Lorong Nasdem di kotanya melebihi 1.000 lorong dengan asumsi setiap caleg Nasdem bertanggung jawab sekitar 20 lorong di Makassar. 

“Kita targetkan Pak Jokowi menang di atas 60 persen, kita optimis meskipun berat, untuk legislatif kita optimis borong 10 kursi dan bisa meraih kursi Ketua DPRD Makassar,” jelasnya Danny.

 

Baca Juga: Survei Roy Morgan: Jokowi Menang 58 Persen, Prabowo Turun 5 Persen

Topik:

  • Ita Lismawati F Malau

Berita Terkini Lainnya