TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

9 OOTD Hijab dengan Tunik dan Dress ala Maryam Nurul, Effortless!

Padu padannya simpel buat diikuti

ide OOTD hijab dengan tunik dan dress ala Maryam Nurul (instagram.com/maryamnurul)

Tunik dan dress menjadi dua item busana yang kerap dipakai oleh para hijabers. Identik dengan kesan simpel, kedua pakaian tersebut nyaris cocok untuk segala situasi, baik formal maupun kasual.

Maryam Nurul, salah satu selebgram hijab muda asal Indonesia juga diketahui cukup gemar mengenakan pakaian tersebut. Kerap membagikan OOTD kece di akun Instagram miliknya, tentu ide padu padan hijab dengan tunik dan dress ala Maryam Nurul layak banget untuk dicoba.

Buat kamu yang penasaran, yuk simak inspirasi OOTD hijab dengan tunik dan dress ala Maryam Nurul di bawah ini. Selain effortless, padu padan outfit-nya juga mudah untuk diikuti, lho!

Baca Juga: 9 Mix and Match Tunik ala Thafanya Sabila, Super Comfy! 

1. Kenakan buttoned dress warna milo, Maryam tampak simpel dengan padanan ankle pants, docmart shoes, hijab, dan circle tote bag hitam

ide OOTD hijab dengan tunik dan dress ala Maryam Nurul (instagram.com/maryamnurul)

2. Buat kamu yang anti ribet, bisa pakai tunik material kaos, ankle pants, dan strap sandals. Aksen slit pada tunik terlihat menggemaskan

ide OOTD hijab dengan tunik dan dress ala Maryam Nurul (instagram.com/maryamnurul)

3. Berikutnya, Maryam adopsi Mamba style dengan puff sleeve long dress, docmart shoes, dan tote bag putih sebagai statement. Minimalis, tapi trendi!

ide OOTD hijab dengan tunik dan dress ala Maryam Nurul (instagram.com/maryamnurul)

4. Gak kalah kece. Kali ini, dirinya tampil apik dalam balutan pattern tunic dan rok lilit batik. Kental akan nuansa etnik!

ide OOTD hijab dengan tunik dan dress ala Maryam Nurul (instagram.com/maryamnurul)

5. Hangout ke kafe estetis, coba pilih dress hitam dengan detail ruffle menggemaskan di bagian bawah. Biar gak flat padukan bersama hijab warna ivory

ide OOTD hijab dengan tunik dan dress ala Maryam Nurul (instagram.com/maryamnurul)

6. Long dress material rib cocok untuk dipakai jalan-jalan santai saat cuaca dingin. Gak cuma menghangatkan, tapi juga bikin gaya terlihat keren

ide OOTD hijab dengan tunik dan dress ala Maryam Nurul (instagram.com/maryamnurul)

7. Selanjutnya, puff sleeve long dress hitam yang dilengkapi kancing memberi look semi-formal yang cocok digunakan ke acara tertentu, elegan!

ide OOTD hijab dengan tunik dan dress ala Maryam Nurul (instagram.com/maryamnurul)

8. Ada juga tunik motif stripes warna biru yang pas banget dipakai liburan ke pantai. Kombinasikan dengan cuff jeans dan sandal biar nyaman

ide OOTD hijab dengan tunik dan dress ala Maryam Nurul (instagram.com/maryamnurul)

9. Terakhir, pilih knitted midi dress warna dark gray. Padu padankan dengan legging pants, sepatu sneakers, dan tote bag. Cocok buat kuliah

ide OOTD hijab dengan tunik dan dress ala Maryam Nurul (instagram.com/maryamnurul)

Beberapa ide outfit hijab dengan tunik dan dress dari Maryam Nurul, bisa membantu menambah referensi gaya kamu sekaligus mengurangi kebingungan saat ingin menentukan padu padan outfit yang tepat. Jika kamu seorang hijabers yang ingin tampil effortless dengan tunik ataupun dress, sejumlah inspirasi di atas wajib banget untuk dicoba.

Baca Juga: 7 Padu Padan Hijab dan Legging untuk Olahraga, Tetap Sopan!

Verified Writer

Delvi Ayuning

Menulis bukan sekadar menuangkan kata-kata lewat tulisan, tapi lebih dari itu.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Berita Terkini Lainnya