5 Penyebab Seseorang Ghosting dalam Hubungan Asmara, Tidak Dewasa?

Ghosting memberikan dampak negatif bagi pelaku maupun korban

Ghosting adalah tindakan menghilang secara tiba-tiba dengan cara menghentikan semua jenis interaksi dan komunikasi tanpa pemberitahuan. Menjadi korban ghosting dapat membuat seseorang merasa tidak dihargai karena ditinggalkan tanpa penjelasan. Selain itu juga dapat menurunkan rasa percaya diri dan patah hati yang mendalam, terutama jika hubungan yang dijalani dianggap penting.

Sebenarnya apa yang membuat seseorang tega melakukan ghosting pada saat menjalin hubungan asmara? Jika kamu penasaran, maka segera baca artikel berikut. Berikut ini adalah beberapa alasan seseorang melakukan ghosting. Wajib  dibaca sampai habis, ya!

Baca Juga: 5 Cara Paling Pengecut untuk Putus dengan Seseorang, Sengaja Ghosting!

1. Sulit untuk mengungkapkan ketidakcocokan

5 Penyebab Seseorang Ghosting dalam Hubungan Asmara, Tidak Dewasa?ilustrasi pasangan (pexels.com/RODNAE Productions)

Sebab seseorang melakukan ghosting diantaranya adalah karena merasa tidak cocok dengan gebetan. Mungkin saja, di awal hubungan dia merasa tertarik namun setelah mengenal lebih dalam ternyata ketertarikan itu memudar sehingga muncul perasaan tidak cocok dan tidak ingin melanjutkan hubungan.

Sayangnya, tidak semua orang berani mengungkapkan perasaan ketidakcocokan tersebut secara gentle. Beberapa orang justru memilih melakukan ghosting karena merasa sulit untuk menyampaikan ketidakcocokan secara langsung.

2. Ingin menghindari konflik

5 Penyebab Seseorang Ghosting dalam Hubungan Asmara, Tidak Dewasa?ilustrasi pasangan (pexels.com/Ketut Subiyanto)

Menyatakan sebuah ketidakcocokan pada gebetan adalah hal yang sulit. Tidak semua orang mampu menerima pernyataan tersebut dengan perasaan lapang dada. Beberapa orang justru menuntut penjelasan yang lebih bahkan melakukan konfrontasi.

Beberapa orang lebih suka untuk menghindari konflik daripada harus memberikan penjelasan atas ketidaktertarikanya pada seseorang. Mereka tidak mau repot-repot memberikan alasan dan penjelasan hingga terlibat dalam sebuah perdebatan. Oleh sebab itu mereka memilih menghilang tanpa kabar.

3. Memiliki masalah pribadi

5 Penyebab Seseorang Ghosting dalam Hubungan Asmara, Tidak Dewasa?ilustrasi sedih (pixabay.com/Simedblack)

Ghosting tidak selalu disebabkan oleh ketidakcocokan perasaan atau ketidaktertarikan. Terkadang ada masalah pribadi yang membuat seseorang sulit untuk melakukan komunikasi dan mempertahankan sebuah hubungan, sehingga akhirnya mereka dianggap ghosting.

Kondisi pribadi seseorang yang membuatnya sulit melakukan komunikasi diantaranya, kesibukan pekerjaan, masalah keluarga, hingga masalah kesehatan. Misalnya saat seseorang tiba-tiba mengalami sakit parah sehingga memerlukan perawatan intensif dan tidak bisa memberikan kabar.

4. Tertarik pada orang lain

5 Penyebab Seseorang Ghosting dalam Hubungan Asmara, Tidak Dewasa?ilustrasi patah hati (pixabay.com/Victoria_rt)

Ketika sedang berkomitmen menjalani hubungan asmara, bisa saja orang tersebut malah tertarik dengan orang lain yang baru datang dalam hidupnya. Rasa tertarik pada orang lain bisa membuatnya melupakan hubungan asmara yang sedang dia jalani sebelumnya.

Ia tidak lagi merasa tertarik dengan hubungan yang sebelumnya, sebaliknya ia lebih fokus menjalin hubungan dengan orang baru yang dianggap lebih menarik. Hubungan asmara yang telah terlebih dahulu dijalani dianggap tidak penting lagi sehingga menjadi alasan mengapa seseorang merasa tidak perlu memberikan penjelasan apapun dan pergi begitu saja.

5. Tidak matang secara emosional

5 Penyebab Seseorang Ghosting dalam Hubungan Asmara, Tidak Dewasa?Ilustrasi (pixabay.com/RobinHiggins)

Ghosting menunjukan ketidakmatangan emosional seseorang. Adanya rasa takut menghadapi konflik dan keengganan menjelaskan suatu kondisi membuat seseorang memilih pergi begitu saja. Ia tidak memikirkan bagaimana perasaan seseorang yang menjadi korban ghosting oleh dirinya.

Seseorang yang memiliki sikap dewasa tidak mungkin melakukan ghosting. Mereka akan mengakhiri hubungan secara gentle dan menjelaskan dengan detail hal-hal yang membuat hubungan tak dapat dilanjutkan. Ia juga akan siap menerima segala konsekuensi yang mungkin dihadapi akibat dari berakhirnya hubungan.

Banyak hal yang membuat seseorang melakukan ghosting saat menjalani hubungan asmara. Apapun alasanya, ghosting memberikan dampak negatif baik bagi korban maupun pelaku. Hindari melakukan ghosting pada pasanganmu, ya!

Baca Juga: 5 Tips Agar Terhindar dari Ghosting Saat PDKT, Coba Praktikkan!

Rinda Septiana Photo Community Writer Rinda Septiana

Writing is my self healing

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Aan Pranata

Berita Terkini Lainnya