4 Tanda Seseorang Mengalami Gangguan Kepribadian Narsistik, Ambisius?

Coba cek tanda mana yang ada pada circle kamu

Biasanya, kata narsis digunakan untuk orang-orang yang gemar melakukan swafoto atau selfie. Namun, berbeda dengan itu istilah narsistik kali ini berkaitan dengan kesehatan mental. Gangguan kepribadian ini termasuk dalam salah satu jenis kondisi kesehatan mental yang perlu ditangani.

Dilansir Mayo Clinic, gangguan kepribadian mental atau narcissistic personality disorder (NPD) adalah kondisi kesehatan mental di mana orang yang mengalaminya memiliki rasa kepentingan diri sendiri yang tinggi. Mereka sangat menyukai keadaan saat orang lain hanya memperhatikannya. Mereka juga kesulitan untuk peduli dan memahami perasaan orang lain. Karena hal tersebut, tak jarang orang dengan gangguan kepribadian narsistik tidak mempunyai hubungan yang baik di lingkungan sosialnya.

Kondisi kesehatan mental ini sebaiknya perlu ditangani secepatnya oleh ahli, contohnya terapis. Sebab, bila tidak diatasi dengan baik kemungkinan orang lain tidak senang dengan keberadaanmu sangat besar.

Lantas, apa saja tanda-tanda gangguan kepribadian narsistik? Berikut pembahasannya.

Baca Juga: Tebak Kepribadian berdasarkan Caramu Merawat Gigi

1. Tidak senang orang lain lebih baik darinya

4 Tanda Seseorang Mengalami Gangguan Kepribadian Narsistik, Ambisius?Ilustrasi dua orang berbicara (pexels.com/nappy)

Gejala pertama dari seorang narsistik ialah sikap tidak senang yang ditunjukkan ketika orang lain lebih baik dari dirinya. Ia menganggap bahwa dirinya punya status, kepopuleran, hingga harta yang lebih daripada orang-orang di sekitarnya.

Pada beberapa kasus, orang dengan gangguan narsistik juga kerap memanfaatkan orang lain untuk kepentingan sendiri. Dengan begitu, mereka akan mendapat pengakuan dan meraih citra positif dari tindakan mengeksploitasi tersebut.

Bisa dikatakan, tindakan di atas terjadi akibat kurangnya rasa empati pada orang narsistik. Ambisius adalah kata yang tepat untuk menggambarkan kepribadiannya.

2. Selalu ingin menang dan anti kritik

4 Tanda Seseorang Mengalami Gangguan Kepribadian Narsistik, Ambisius?Ilustrasi dua orang berbicara (pexels.com/RDNE Stock project)

Jika kamu ingin tahu apakah seseorang mempunyai tanda NPD, maka lihatlah reaksinya terhadap kritik. Umumnya, orang dengan gangguan kepribadian ini sangat sulit menerima kritik atau apapun itu yang mereka anggap sebagai perkataan negatif terhadap dirinya.

Ini juga yang membuat orang narsistik bila ditanya suatu hal yang berkaitan dengan kekurangannya, mereka memilih untuk berbohong atau mengganti topik pembicaraan.

Sebenarnya, sikap ini merupakan bentuk defensif atau perlindungan diri. Orang dengan gangguan kepribadian narsistik mempunyai ego tinggi, sehingga mereka memilih menghindari topik yang dapat menurunkan citranya.

Tak heran, jika terjadi kesalahpahaman antara dirinya dan orang lain, Ia tidak mau kalah dan selalu ingin menang dengan cara tidak mengucapkan kata ‘maaf’. Bagi kebanyakan orang dengan kepribadian narsistik, kata maaf berarti mengakui kekalahan.

3. Suka diperlakukan secara khusus

4 Tanda Seseorang Mengalami Gangguan Kepribadian Narsistik, Ambisius?Ilustrasi berdiskusi (pexels.com/Andrea Piacquadio)

Kepribadian narsistik dapat membuat seseorang menjadi ingin selalu sempurna dalam segala bidang, agar bisa mendapat perlakuan khusus. Memang, berusaha yang terbaik dalam segala hal adalah tindakan yang bagus.

Akan tetapi, orang dengan gangguan kepribadian narsistik justru sering melebih-lebihkan prestasinya supaya dapat dilihat orang lain sebagai sosok yang sempurna. Mereka cenderung mencari pujian dan pengakuan dengan menyombongkan suatu hal yang belum terbukti kebenarannya.

4. Sering menjatuhkan orang lain

4 Tanda Seseorang Mengalami Gangguan Kepribadian Narsistik, Ambisius?Ilustrasi public speaking (pexels.com/Henri Mathieu-Saint-Laurent)

Demi mempertahankan posisinya orang narsistik akan melakukan cara apa pun, termasuk dengan menjatuhkan orang lain. Mereka tidak pernah mau bertanggung jawab jika sesuatu tak berjalan sesuai keinginannya.

Melalui tindakan cerdiknya, orang dengan kepribadian ini memilih melemparkan semua kesalahan dan tanggung jawab pada orang lain. Hal tersebut dilakukan untuk menjaga kesempurnaan citra dirinya sendiri.

Itulah tanda-tanda seseorang mengalami gangguan kepribadian narsistik. Perlu diketahui, sampai saat ini belum ada obat untuk mengatasi narsistik. Tetapi, kamu dapat melakukan konsultasi dengan tenaga kesehatan profesional untuk mengurangi gejalanya.

Baca Juga: 5 Tips Menghadapi Rekan yang Narsis

Naufal Azwari Photo Community Writer Naufal Azwari

Live it up!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Aan Pranata

Berita Terkini Lainnya