3 Jenis Inner Voice dalam Diri Kita, Kunci Keberuntungan yang Hakiki!

Kamu akan selalu terngiang-ngiang dengan inner voice ini

Intinya Sih...

  • Inner voice adalah suara dalam diri yang memberikan penilaian terhadap peristiwa atau tindakan, mempengaruhi ketenangan dan keberuntungan hidup
  • Ada 3 jenis inner voice: inner child (memori masa kecil), inner parents (suara pengasuh), dan inner adult (suara rasional)
  • Inner child dapat berupa positif atau terluka, inner parents bisa suportif atau kritis, sementara inner adult menjadi motivator untuk meraih ketenangan dan keberuntungan hidup

Inner voice adalah suara yang dari dalam diri kita yang bertindak memberikan penilaian seperti komentar negatif maupun positif terhadap peristiwa atau tindakan. Suara ini bahkan bisa mendesak ataupun memerintah untuk melakukan tindakan maladaptif maupun hal positif. 

Ada tiga jenis inner voice dalam diri kita yang juga ikut berperan menentukan ketenangan dan keberuntungan hidup. Buat kamu yang penasaran untuk mempelajarinya, berikut ini penjelasan lengkap mengenai inner voice

1. Inner child

3 Jenis Inner Voice dalam Diri Kita, Kunci Keberuntungan yang Hakiki!ilustrasi anak kecil meniup bunga (pexels.com/Sharefaith)

Kamu pasti sudah tidak asing lagi dengan istilah inner child bukan? Inner child merupakan suara dari dalam diri kamu yang mewakili memori masa kecil dan sifatnya sangat mempengaruhi. 

Inner child terdiri dari rasa penasaran, sikap manja, ketakutan, merasa tidak mampu dan memori masa kecil lainnya. Ada inner child positif dan terluka yang pastinya dapat mempengaruhi kehidupanmu ketika dewasa. 

Contoh inner child positif dapat berupa rasa antusias mencoba hal baru, tidak mudah menyerah, mempunyai banyak energi dan mudah memaafkan. Sedangkan inner child terluka seseorang akan merasa tidak cukup baik, menganggap dunia penuh dengan orang jahat, ketakutan akan ditinggalkan, mengasihani diri sendiri, kesepian dan kesendirian. 

2. Inner parents

3 Jenis Inner Voice dalam Diri Kita, Kunci Keberuntungan yang Hakiki!ilustrasi mengelap perabotan (pexels.com/Gustavo Fring)

Inner parents merupakan jenis suara yang berasal dari figur pengasuh dan menggema dalam diri kita tanpa sadar. Bertindak juga mempengaruhi apapun yang kita lakukan. 

Suara batin tersebut akan tetap menggema bahkan ketika sudah berpisah sekalipun dengan orang tua kita. Biasanya dapat bersifat suportif maupun kritis secara berlebihan sehingga mempengaruhi pola sikap kita dalam melakukan segala hal sehingga berperan juga menentukan keberuntungan jalan hidup.

Inner parents positif dapat berupa kata-kata motivasi ataupun nasehat. Sedangkan inner parents kritis seperti membandingkan, merendahkan, menghardik dan menuntut. 

Bila seorang anak sudah mendapatkan inner parent kritis secara berlebihan maka akan berdampak pada kepercayaan dirinya dalam menentukan keputusan saat dewasa. Maka, penting sekali bagi orang tua untuk sesekali mempertimbangkan inner voice yang satu ini jika sedang mendidik anak. 

Baca Juga: 4 Hal Perlu Diperhatikan saat Ingin Menerapkan Gaya Hidup Minimalis

3. Inner adult

3 Jenis Inner Voice dalam Diri Kita, Kunci Keberuntungan yang Hakiki!ilustrasi orang berdebat (pexels.com/Monstera Production)

Jenis inner voice yang paling menarik untuk dikembangkan dari dalam diri kamu adalah inner Adult ini. Sebab, bagi kamu yang terluka inner child dan parents-nya dapat terselamatkan dengan suara batin positif dari pertimbangan rasionalmu.

Ya, inner adult merupakan sisi atau suara rasional dari dalam diri yang berkembang sesuai usia seharusnya. Inner voice ini terjadi saat kamu dapat mempertimbangkan baik buruk atau benar salah dalam melakukan segala hal maupun berusaha sedewasa mungkin untuk menyelesaikan masalah. 

Inner adult akan menjadi motivator kamu untuk meraih ketenangan dan keberuntungan hidup. Tentu saja, melalui pengalaman-pengalaman dalam menyelesaikan masalah atau hasil melakukan sesuatu. 

Jadi, kamu bisa tetap baik-baik saja dengan kondisi inner voice yang seringkali menjatuhkanmu dalam segala hal. Maka dari itu, kita berlatih dan menemukan cara agar bisa memberikan inner adult positif untuk dirimu sendirimu sendiri.

Kamu punya sisi inner voice positif yang mana saja nih? Pastikan jenis inner voice tersebut dapat memberikan kamu motivasi untuk selalu mendapatkan kebahagiaan dan keberuntungan dalam hidup untuk menggapai hari-hari baikmu, semangat ya!

Baca Juga: 5 Hal Sederhana yang Sering Menghambatmu Menuju Kesuksesan

Risa Fitriana Photo Community Writer Risa Fitriana

Content Writer | IG @fitrianrysaa_

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Irwan Idris

Berita Terkini Lainnya