5 Hal Ini Mampu Naikkan Pesonamu di Lingkungan Sosial

Bikin orang nyaman berada di dekatmu

Pribadi yang memesona punya daya tarik tersendiri di lingkungan sekitarnya. Dia menyenangkan, mengesankan sesuatu yang positif, dan masih banyak lagi sisi baiknya.

Dalam kehidupan sosial, tentu kamu ingin ada banyak orang yang mendekat dengan tujuan positif. Jika demikian, ingat yang pertama, terima jati dirimu. Yakini bahwa kamu juga punya pesona sejati yang unik dan menarik.

Nah, agar gak mudah luntur, naikkan terus pesonamu dengan beberapa hal berikut.

Baca Juga: [QUIZ] Kami Tahu Pesona Terdalammu dari Tanggal Lahir

1. Jadilah pribadi yang terbuka

5 Hal Ini Mampu Naikkan Pesonamu di Lingkungan Sosialilustrasi bersikap terbuka terhadap kritik dan saran (pexels.com/RODNAE Productions)

Hindari mengesankan diri sebagai pribadi yang tertutup. Misterius gak seserius dan sekaku itu. Kamu juga perlu membuka diri terhadap sosial, supaya orang lain melihatmu sebagai sosok yang hangat dan bisa diajak berinteraksi sehat. Maka, percaya dirilah, sambut setiap orang yang datang dengan ramah, dan beri respons positif kepada mereka.

Belajar juga mendengarkan pendapat orang lain, sekalipun itu berbeda denganmu. Jika kamu mendapat saran dan kritik, sikapi dengan terbuka dan bijaksana. Dijamin pesonamu semakin memancar ke matanya hingga masuk ke hati.

2. Menampilkan ekspresi yang positif

5 Hal Ini Mampu Naikkan Pesonamu di Lingkungan Sosialilustrasi ekspresi bahagia (pexels.com/Andrea Piacquadio)

Bagaimana menaikkan pesona yang ada dalam diri? Ya, kamu bisa melakukannya dengan menampilkan berbagai ekspresi positif. Saat sedang berinteraksi, jangan terlalu menahan ekspresi. Jadilah pribadi menyenangkan dalam lingkungan pergaulan maupun sosial lainnya.

Beranilah menampilkan ekspresi-ekspresi di hadapan orang. Berekspresi juga bisa sebagai pelengkap dalam caramu berkomunikasi. Ini bisa untuk meyakinkan orang lain bahwa kamu menerima dengan senang hati kehadirannya.

3. Bisa diandalkan dalam banyak hal

5 Hal Ini Mampu Naikkan Pesonamu di Lingkungan Sosialilustrasi seorang pemimpin (pexels.com/RODNAE Productions)

Apa yang kamu rasakan ketika menjalin hubungan dengan orang yang bisa diandalkan? Rasanya tenang dan nyaman, bukan?

Kemampuan tersebut ampuh meluluhkan hati orang. Jadikan ini sebagai upaya untuk menaikkan pesonamu.

Bisa diandalkan bukan berarti mudah dimanfaatkan, tentu saja kamu perlu pandai lagi dalam mencerna sesuatu dan menanggapinya. Ketika bergerak sendiri terasa berat, sosok yang bisa diandalkan akan berinisiatif mengajak orang lain bekerja sama.

4. Bertanggung jawab

5 Hal Ini Mampu Naikkan Pesonamu di Lingkungan Sosialilustrasi pribadi yang berani bertanggung jawab atas kesalahannya (pexels.com/Tima Miroshnichenko)

Bertanggung jawab adalah sifat yang sebaiknya kamu miliki. Setiap orang punya urusannya masing-masing. Apa yang menjadi tanggung jawabmu, lakukanlah dengan baik.

Lalu, sesuatu yang menjadi urusan orang lain adalah tanggung jawabmu untuk menghargai dan gak ikut campur di dalamnya. Pribadi seperti ini mudah disukai, karena tahu batasan diri. Pesonamu dijamin kian berkilau.

5. Berkarisma

5 Hal Ini Mampu Naikkan Pesonamu di Lingkungan Sosialilustrasi senyum dan tawa membuat tampilan semakin menawan (pexels.com/EVG Kowalievska)

Berkarisma bukan hanya tentang wajah yang cantik dan ganteng. Bukan pula terkait kehebatan yang kamu punya, melainkan juga dari tutur kata hingga perilakumu. Untuk menaikkan pesona, kamu perlu pandai berkata-kata yang baik, berperilaku sopan dan santun, berbijaksana, mampu mengelola emosi, hingga rendah hati.

Sesederhana itu sebenarnya. Tapi memang butuh proses melatihnya. Jadi, semangat terus, ya agar karismamu menjadi pesona yang membuat orang terpana.

Pesona setiap orang memang berbeda, itulah keunikannya. Tapi, pada intinya, pesona merupakan sesuatu yang indah untuk dipancarkan. Sinar positifnya juga mampu mencerahkan masa depanmu. Bagaimanapun juga lingkungan sosial berperan dalam beberapa pencapaian kesuksesan. Jadi, gunakanlah ini sebagai penerang jalanmu.

Baca Juga: 5 Sebab Mengapa Kamu Sering Menipu Diri Sendiri, Tidak Percaya Diri?

Adelbertha Eva Y Photo Community Writer Adelbertha Eva Y

Tetap Semangat

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Aan Pranata

Berita Terkini Lainnya