TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Hal Ini Sebenarnya Tidak Perlu Membuatmu Merasa Bersalah

Hargai diri sendiri meski tanpa validasi orang lain

Ilustrasi menyendiri (by Pixabay on Pexels)

Banyak hal yang secara tidak langsung dapat menyebabkan kelelahan mental. Salah satunya adalah memiliki sifat gak enakan. Hal ini selain jadi penyebab kelelahan juga memancing hadirnya pikiran negatif.

Terlalu banyak memikirkan hal yang sebenarnya tidak perlu dipikirkan juga menguras energi, kan? Oleh sebab itu, yuk lebih bijak lagi dalam menanggapi sesuatu. Kamu bisa dengan mulai mengenali hal-hal yang sebenarnya tidak perlu membuatmu merasa bersalah. Berikut 5 diantaranya.

Baca Juga: 6 Cara Mudah untuk Berhenti Merasa Bersalah, Pahami Perasaanmu Sendiri

1. Menolak

Ilustrasi penolakan (by SHVETS production on Pexles)

Bagi orang yang mudah merasa tidak enak, tentunya menolak bukan hal yang mudah. Terkadang rasa ingin menyenangkan orang lain lebih besar daripada mengutamakan kepentingan sendiri.

Menolong orang lain memang sangat dianjurkan, namun jika hal tersebut dirasa menyulitkanmu, tak perlu memaksakan diri. Menolak bukan hal yang buruk. Sampaikan penolakanmu dengan baik dan jelas.

Namun, jika kamu mendapat perkataan buruk setelah melakukan penolakan, pahamilah bahwa hal tersebut bukan tanggung jawabmu. Buat batasan agar orang lain mengetahui sejauh apa hal yang bisa kamu lakukan untuk mereka tanpa perlu memaksakan diri.

2. Berkata jujur saat dimintai pendapat

Ilustrasi berbincang (Photo by Tirachard Kumtanom on Pexels)

Bukankah pendapat merupakan hal subjektif? Berkata jujur meskipun bertentangan dengan keinginan orang yang meminta pendapat justru lebih baik daripada berbohong.

Tidak perlu merasa bersalah mengenai pendapatmu. Namun, tetap harus menggunakan kalimat yang tidak menyakiti, ya! Berkata jujur bukan berarti boleh menghina seenaknya, lho! 

3. Memprioritaskan diri sendiri

Ilustrasi komunikasi (by Andrea Piacquadio on Pexels)

Dirimu mengetahui apa saja yang perlu diprioritaskan dalam kehidupanmu. Jadi, tidak perlu merasa bersalah akan hal itu. Kamu boleh memilih untuk tidak ikut kumpul dengan teman karena sedang butuh istirahat, atau hal serupa yang mengharuskanmu untuk memilih.

Tentukan pilihanmu tanpa perlu merasa bersalah. Orang yang memahamimu akan memaklumi hal-hal seperti itu. Semakin dewasa akan semakin banyak hal yang mengharuskan kita untuk memilih, jadi jangan mempersulit diri dengan mudah merasa bersalah, ya!

4. Memutus hubungan yang tidak sehat

Ilustrasi pertemanan (by Adrienn on Pexels)

Entah itu hubungan pertemanan atau dengan pasangan, jika terasa tidak sehat, lepaskan saja! Tidak perlu menghabiskan energimu dengan mempertahankan hubungan seperti itu.

Hubungan yang baik tidak akan membuatmu merasa terbebani, justru akan membuatmu bahagia, merasa beruntung, dan mensyukuri keberadaan mereka. Mungkin awalnya terasa berat, namun melepaskan hubungan yang tidak sehat akan membuatmu merasa lega di kemudian hari.

Baca Juga: 5 Kebiasaan yang Bikin Hubungan Asmara Kamu Sering Kandas

Verified Writer

Dhini Chalista

Dinilai sebagai pendiam oleh banyak orang, namun sebenarnya memiliki isi kepala yang cukup berisik.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Berita Terkini Lainnya