8 Tips Mengembangkan Imajinasi dalam Menulis Cerita

Bikin otakmu jadi encer, dan ide pun ngalir

Intinya Sih...

  • Penulis harus mengatasi writers block agar ide bisa mengalir tanpa hambatan
  • Imajinasi adalah modal utama creative writer, perlu dilatih untuk mendapatkan ribuan ide bagus
  • Otak perlu terus diasah agar imajinasi dan ide terus bermunculan dalam kegiatan menulis

Salah satu musuh penulis biasanya writers block, ketika ingin menulis tapi tidak ada ide untuk menulis sesuatu alias buntu. Kebuntuan tersebut akibat dari semua pikiran sudah penuh atau burn out sehingga imajinasi di otak pun tersendat dan tidak bisa mendapatkan ide yang cemerlang.

Padahal ide atau imajinasi adalah modal utama creative writer. Apabila imajinasimu lagi macet, coba pastikan berlatih sesuatu untuk mengatasi kebuntuan dan mendapatkan ribuan ide yang bagus. Berikut cara-cara latihan berimajinasi, praktis dan ampuh banget!

1. Menulis cerita dalam enam kata saja. Meskipun pendek, tapi coba saja latihan imajinasi dengan cara ini

8 Tips Mengembangkan Imajinasi dalam Menulis Ceritailustrasi kalimat (pexels.com/Karolina Grabowska)

2. Membuat cerita mini tanpa menggunakan huruf "R." Terlihat susah-gampang tapi menarik untuk dilatih

8 Tips Mengembangkan Imajinasi dalam Menulis Ceritailustrasi menulis (pexels.com/Karolina Grabowska)

3. Coba bebaskan imajinasimu lalu tulis apa saja yang keluar di otak dalam 3 menit. Bisa diulang sehari 3-5 kali

8 Tips Mengembangkan Imajinasi dalam Menulis Ceritailustrasi memikirkan (pexels.com/Sam Lion)

4. Pakai writing prompt, menulis sesuatu dari satu kata/kalimat. Kata/kalimat adalah pemancing ide tulisan

8 Tips Mengembangkan Imajinasi dalam Menulis Ceritailustrasi menulis agenda. (pexels.com/Sam Lion)

5. Menulis tanpa kata "saya" atau "aku" dan semua imbuhan "ku." Berlatih sampai lancar, pasti bisa!

8 Tips Mengembangkan Imajinasi dalam Menulis Ceritailustrasi menulis (unsplash.com/Unseen Studio)

6. Membuat cerita mini dengan sudut pandang tiga tokoh di dalamnya. Yuk, ekspresikan tulisan kita!

8 Tips Mengembangkan Imajinasi dalam Menulis Ceritailustrasi menulis (pexels.com/Dziana Hasanbekava)

7. Tulis semua pertanyaan yang mendadak muncul diotakmu pada kertas. Simpan, baca, dan ketahuilah

8 Tips Mengembangkan Imajinasi dalam Menulis Ceritailustrasi mencatat (pexels.com/RODNAE Productions)

Baca Juga: 10 Aturan Tak Tertulis di Dunia Kerja, Terapkan agar Hidup Kamu Tenang

8. Meditasi selama 5 menit, kalau sudah bisa tingkatkan durasinya secara berkala dan rutin

8 Tips Mengembangkan Imajinasi dalam Menulis CeritaIlustrasi meditasi (pexels.com/Andrea Piacquadio)

Penulis wajib terus mengembangkan imajinasi untuk melancarkan kegiatannya menulis. Apalagi di dunia kreatifitas, otak perlu diasah dengan baik agar imajinasi dan ide terus bermunculan setiap waktu.

Baca Juga: 7 Tahapan Membangun Karier Penulisan yang Sukses, Butuh Proses!

Gebialya Photo Community Writer Gebialya

Learning is the basis of life.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Irwan Idris

Berita Terkini Lainnya