Tema MIWF 2024 Diumumkan, Mengasuh dan Merawat Jadi Fokus

Tema "m/othering" dianggap relevan dengan situasi terkini

Makassar, IDN Times - Makassar International Writers Festival (MIWF) sudah mengumumkan tanggal pelaksanaan mereka untuk tahun 2024. Helatan yang digagasoleh Rumata' Artspace tersebut akan digelar pada 23-26 Mei mendatang.

Kali ini, MIWF 2024 mengangkat tema m/othering. Dalam pengumuman yang diterima IDN Times pada Sabtu (17/2/2024), itu dipilih sebab di tengah berbagai persoalan hidup manusia sekarang, gagasan dan tindakan untuk merawat atau mengasuh menjadi kian penting hari demi hari.

Baca Juga: MIWF Dinobatkan Sebagai Festival Literasi Terbaik di London Book Fair

1. MIWF 2024 akan berfokus pada gagasan-tindakan merawat dan mengasuh

Tema MIWF 2024 Diumumkan, Mengasuh dan Merawat Jadi FokusSuasana helatan Makassar International Writers Festival (MIWF) 2023 yang berlangsung di Benteng Fort Rotterdam, 8-11 Juni 2023. (Dok. Ofisial MIWF)

"MIWF 2024 ingin membuka, memfasilitasi, dan mengalami ruang aman bagi percakapan serta perayaan ide dan praktik perawatan, terutama yang memengaruhi, membentuk, dan menghidupkan beragam kelompok yang dipinggirkan," demikian petikan pernyataan resmi MIWF terkait tema m/othering.

Sama seperti edisi-edisi sebelumnya, MIWF masih berisi pertukaran gagasan dan pengalaman. Semuanya terjadi antara penulis, pembaca, seniman, aktivis, akademisi, pegiat komunitas dan pengunjung. Tapi fokusnya ada pada care working, profesi yang tujuannya memenuhi kebutuhan fisik, psikologis, dan emosional yang membutuhkan.

2. Tetap setia dengan sejumlah prinsip, salah satunya no all-male panel

Tema MIWF 2024 Diumumkan, Mengasuh dan Merawat Jadi FokusSuasana sesi program #BakuBantu di Makassar International Writers Festival (MIWF) 2023 yang berlangsung di Whiz Prime Hotel, 8-11 Juni 2023. (Dok. Ofisial MIWF)

MIWF sendiri masih melanjutkan prinsip festival nir-sampah serta bisa diakses oleh siapa saja atau inklusif. Mereka pun melanjutkan tradisi no all-male panel alias tak ada program yang berlangsung tanpa kehadiran panelis perempuan.

Hal ini sendiri didasari atas kenyataan bahwa jika panelis hanya diisi laki-laki, maka itu hanya mencakup setengah dari pembicaraan sebab tanpa perspektif perempuan. Prinsip no all-male panel sendiri sudah mereka berlakukan sejak edisi 2020 yang berlangsung di tengah pandemi COVID-19.

3. Tiga kurator MIWF 2024 sudah diumumkan, ada penulis Mariati Atkah dan editor A. Nabil Wibisana

Tema MIWF 2024 Diumumkan, Mengasuh dan Merawat Jadi FokusMariati Atkah dan A. Nabil Wibisana, dua dari tiga kurator untuk helatan Makassar International Writers Festival (MIWF) 2024. (Instagram.com/makassarwriters)

MIWF sendiri sudah melepas poster dan artwork khusus untuk helatan ke-11 tersebut. Didapuk sebagai ilustrator adalah Hirah Sanada, perempuan yang juga dikenal sebagai musisi. Sebelumnya, Hirah menjadi salah salah satu pameris pada ajang Makassar Biennale 2021.

Barisan kurator untuk MIWF 2024 pun sudah diumumkan pada awal Januari lalu. Mereka adalah Margareth Ratih Fernandez (editor lepas), A. Nabil Wibisana (Komunitas Sastra Dusun Flobamora) serta Mariati Atkah (penulis). 

Baca Juga: 5 Keuntungan yang Diperoleh Gen Z jika Mau Belajar Menjadi Penulis

Topik:

  • Aan Pranata

Berita Terkini Lainnya