Mengenal Ginger Shot: Minuman Viral dengan Segudang Manfaat

Sekarang jahe juga bisa dikonsumsi dalam bentuk jus, lho!

Ginger shot merupakan minuman herbal yang kaya akan manfaat. Minuman ini terbuat dari jahe segar dan tidak jarang minuman ini juga dikombinasikan dengan bahan-bahan lain seperti lemon, madu, kunyit dan berbagai bahan herbal lainnya yang bermanfaat.

Jahe merupakan tanaman akar berbunga, saat mengkonsumsi segelas jahe anda juga mengkonsumsi akarnya yang biasa disebut dengan rimpang. Jahe mengandung vitamin C, magnesium dan potassium. Berikut adalah beberapa manfaat dari ginger shot

1. Baik untuk pencernaan  

Mengenal Ginger Shot: Minuman Viral dengan Segudang ManfaatPencernaan yang sehat. Pixabay/alicia harper

Minuman jahe adalah pilihan yang baik untuk membantu berbagai macam gangguan pencernaan. Kandungan enzim tertentu pada jahe dapat membantu mengatasi kembung, meredakan sembelit dan membantu mengatasi mual.

2. Meringankan rasa sakit  

Mengenal Ginger Shot: Minuman Viral dengan Segudang ManfaatMinuman pereda rasa sakit. Pixabay/pourquoipas

Sifat anti inflamasi dan antibiotik pada jahe dapat meringankan rasa sakit. Gingerol yang dapat kamu temukan pada jahe ini dapat mengurangi adanya inflamasi yang berhubungan dengan nyeri. Meski tidak secepat saat kamu mengkonsumsi obat-obatan seperti ibuprofen atau ecaminophen, tetapi jahe dapat membantu menghilangkan rasa sakit dalam jangka panjang bahkan dapat mengurangi adanya tanda-tanda peradangan kronis.

3. Meningkatkan sistem kekebalan tubuh  

Mengenal Ginger Shot: Minuman Viral dengan Segudang ManfaatSistem kekebalan tubuh yang baik membuatmu tidak mudah sakit. Pixabay/jillwellington

Selain memiliki sifat anti inflamasi dan antibiotik, jahe juga dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh karena mengandung sifat antivirus dan antibakteri yang dapat membantu kamu untuk tetap sehat. Kandungan vitamin C pada jahe tidak banyak, oleh sebab itu tambahkan jus lemon atau jeruk untuk dapat meningkatkan asupan vitamin C. Mengkonsumsi kedua bahan tersebut dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuhmu agar tetap selalu dalam kondisi sehat dan siap beraktivitas.

4. Mengurangi kadar gula darah  

Mengenal Ginger Shot: Minuman Viral dengan Segudang ManfaatMenurunkan kadar gula darah. Pixabay/stevepb

Jahe memiliki manfaat untuk mengatur produksi insulin, yang dapat menjaga kadar gula darah agar tetap stabil. Mengkonsumsi ginger shot ini sendiri baik dan direkomendasikan untuk penderita diabetes tipe 2 yang umumnya tidak menghasilkan cukup insulin dii dalam tubuhnya. Meningkatkan sensitivitas insulin dapat bertujuan untuk mengurangi beberapa enzim dalam tubuh yang dapat memecah karbohidrat dan meningkatkan metabolisme glukosa.

5. Membantu dalam menurunkan berat badan  

Mengenal Ginger Shot: Minuman Viral dengan Segudang ManfaatMenurunkan berat badan. Pixabay/publicdomainpictures

Jahe bagus untuk kamu yang sedang dalam ingin mengurangi berat badan. Kandungan dalam jahe dapat mengurangi rasa lapar serta meningkatkan jumlah kalori yang akan kamu bakar selama proses pencernaan. Hal ini disebabkan jahe memiliki senyawa yang dapat meningkatkan efek panas dari makanan, sehingga dapat meningkatkan kalori yang anda bakar selama proses pencernaan. Bahkan dalam sebuah studi hasilnya menunjukkan bahwa jahe dapat meningkatkan pembakaran kalori sekitar 50 kalori.

Baca Juga: 5 Manfaat Teh Shincha Jepang untuk Kesehatan, Bukan Teh Hijau Biasa

6. Menurunkan kolestrol  

Mengenal Ginger Shot: Minuman Viral dengan Segudang Manfaatilustrasi pemeriksaan kolesterol (unsplash.com/Hush Naidoo Jade Photography)

Jahe juga bisa membantu kamu dalam menurunkan kadar kolestrol. Kadar kolestrol yang tinggi bisa memicu terjadinya penyakit jantung. Kandungan pada jahe ini dapat menurunkan kadar kolestrol jahat, kolestrol total dan trigliserida.

Itu dia sejumlah fakta menarik tentang ginger shot yang memiliki manfaat untuk tubuh manusia. Tertarik untuk mencoba?

Baca Juga: 9 Makanan yang Membantu Tubuh Produksi Kolagen, Jadi Awet Muda

Yoriza Mirsa Afina Photo Community Writer Yoriza Mirsa Afina

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Irwan Idris

Berita Terkini Lainnya