TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Di Makassar, Forum Rektor Indonesia Serukan Pemilu 2024 Aman dan Damai

Forum Rektor Indonesia sampaikan 5 poin seruan Pemilu 2024

Pertemuan Forum Rektor Indonesia di Makassar, Sabtu (3/2/2024). Dok. IDN Times/Istimewa

Makassar, IDN Times - Forum Rektor Indonesia (FRI) menyerukan pemilu aman dan damai. Seruan tersebut berisi 5 poin deklarasi sebagai ajakan  menyukseskan Pemilu 2024.

Kegiatan tersebut berlangsung di Hotel Unhas, Sabtu (3/2/2024). Deklarasi ajakan pemilu aman dan damai ini ditandatangani oleh 13 rektor dari sejumlah perguruan tinggi.

Ketua Forum Rektor Indonesia, Prof Nur Hasan, menyebutkan sejumlah poin penting dalam deklarasi itu. Semuanya berkaitan dengan pelaksanaan Pemilu 2024.

"Intinya pelaksanaan pemilu 2024 itu diharapkan berlangsung damai, aman, dan merupakan pesta kita bersama agar berjalan sesuai dengan harapan kita semua, tidak ada sesuatu yang tidak kita inginkan," kata Prof Nur Hasan.

1. Menghargai kebebasan berpendapat

Pertemuan Forum Rektor Indonesia di Makassar, Sabtu (3/2/2024). Dok. IDN Times/Istimewa

Selanjutnya, Prof Nur Hasan menanggapi perihal kampus-kampus yang sedang ramai mengkritik demokrasi Presiden Joko Widodo. Menurutnya, semua pihak bebas menyampaikan pendapat.

"Sebagai wadah komunikasi lintas perguruan tinggi baik negeri maupun swasta, tentu menghargai kebebasan berpendapat itu sebagai bagian dari otonomi kampus dan dijamin oleh undang-undang," katanya.

2. Berpendapat tidak boleh tendensius

Pertemuan Forum Rektor Indonesia di Makassar, Sabtu (3/2/2024). Dok. IDN Times/Istimewa

Prof Nur Hasan memandang selama kebebasan berpendapat itu masih dalam koridor akademik, objektif, didasari etika akademik, dan untuk kebaikan bangsa Indonesia, maka hal tersebut bukan masalah. Namun ada hal-hal yang memang harus dihindari.

"Yang tidak boleh jika kebebasan berpendapat sudah mengarah pada sikap tendensius, itu juga tidak boleh. Menghujat, memfitnah, menghasut yang jauh dari nilai-nilai etika akademik apalagi sampai dengan anarkis," katanya.

Dia berharap kondisi Pemilu 2024 ini berjalan aman damai, jujur, adil sesuai dengan harapan kita semua. Maka FRI mendukung itu semua. 

Baca Juga: Ramai Kampus Buat Petisi ke Jokowi, Pengamat: Semoga Presiden Paham

Pertemuan Forum Rektor Indonesia di Makassar, Sabtu (3/2/2024). Dok. IDN Times/Istimewa
Berita Terkini Lainnya