TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Mitsubishi Truck Campaign 2019 Boyong Iwan Fals ke Makassar

Mitsubishi Fuso jadi market leader di Makassar

IDN Times/Asrhawi Muin

Makassar, IDN Times - Ratusan tamu undangan menghadiri acara Truck Campaign 2019 yang digelar oleh PT Krama Yudha Tiga Berlian bersama PT Bosowa Berlian Motor di Sandeq Ballroom Claro Hotel, Makassar pada Jumat (15/11).

Acara yang bertema "Professional Business Partner" ini juga menyuguhkan penampilan memukau dari penyanyi legendaris Indonesia Iwan Fals sebagai Brand Ambassasor Mitsubishi Fuso.

CEO PT Bosowa Berlian Motor Subhan Aksa dalam sambutannya mengatakan bahwa acara ini merupakan agenda tahunan di Makassar yang merupakan salah satu kota yang cukup penting bagi penjualan Mitsubishi Fuso.

"Makanya acara ini terselenggara untuk memenuhi pelayanan yang maksimal kepada customer setia Mitsubishi Fuso," kata Subhan Aksa.

1. Memperkenalkan kelebihan dan ketangguhan Mitsubishi Fuso

IDN Times/Asrhawi Muin

Momen ini diakui Subhan juga dimanfaatkan untuk mengenalkan beragam kelebihan dan ketangguhan produk Mitsubishi Fuso kepada pelanggan potensial, utamanya pada tamu yang hadir.

Dia menyebutkan salah satu kelebihan produk ini yaitu tersedia dalam 15 varian sesuai kebutuhan. Selain itu juga memiliki kemampuan menanjak dan daya tahan yang baik serta mampu menampung banyak muatan.

"Ini merupakan komitmen untuk menyajikan pelayanan excelent kepada pelanggan," imbuhnya.

Baca Juga: 4 Motor Gede Ini Seharga Mitsubishi Xpander Cross, Loh!

2. Bosowa siapkan bengkel untuk perawatan kendaraan

IDN Times/Asrhawi Muin

Sebagai pemimpin pasar kendaraan truk di kelasnya, Mitsubishi Fuso melalui PT Bosowa Berlian Motor akan terus meningkatkan pelayanan yang prima kepada para pelanggan setianya. 

Subhan mengatakan, pelayanan itu akan diberikan tidak hanya pada proses penjualan saja, melainkan juga pada proses perawatan kendaraan yang tentunya sangat mudah didapatkan.

"Kami berkomitmen untuk terus memberikan pelayanan terbaik. Jadi, tidak perlu ragu lagi datang ke bengkel karena Bosowa Berlian memiliki hasil terbaik," katanya.

Baca Juga: Pilih Mitsubishi Xpander Cross atau Ultimate? Ini 4 Perbedaannya  

Berita Terkini Lainnya