TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Kalla Fair 2020 Ngasih Promo dan Diskon Melimpah untuk Kamu, Gaspol!

Salah satu inovasi terbaru dari Kalla Group

Instagram.com/kallagroup

Makassar, IDN Times - Pandemik COVID-19 dan pembatasan aktivitas berkumpul tak lantas membuat Kalla Group berhenti melakukan inovasi. Grup perusahaan terbesar di Indonesia Timur itu bakal menghelat Kalla Fair 2020, sebuah pertemuan pelanggan secara daring pada Sabtu, 18 Juli 2020 pekan ini.

Lewat helatan ini, aktivitas pelanggan mengakses berbagai produk atau layanan dan bertransaksi tetap terjaga meski hanya berada di dalam rumah.

"Kami mengemasnya dalam bentuk online sebagai bentuk dukungan Kalla Group terhadap kondisi new normal," ungkap Nadya Tyagita, Corporate Communication Manager Kalla Group, dalam konferensi pers virtual pada Kamis (16/7/2020).

1. Para peserta Kalla Fair 2020 akan menikmati banyak potongan harga dan penawaran spesial

Dok. Istimewa/Kalla Group

Kalla Fair dirancang untuk memberi kesempatan kepada khalayak umum untuk menikmati produk dan layanan unit-unit bisnis. Tak hanya itu, turut pula diberikan penawaran menarik. Mulai dari diskon spesial, serba gratis, serta kesempatan mendapat hadiah langsung selama acara ini berjalan.

Ketua Panitia Kalla Fair, Aswan Aminuddin, menuturkan bahwa peserta langsung mendapat sejumlah keuntungan bahkan saat baru melakukan registrasi.

"Kami berikan voucher diskon 30% all treatment Autoglaze untuk semua peserta dan voucher tiket masuk Bugis Waterpark. Kemudian 200 pendaftar pertama juga kami berikan voucher service di Kalla Toyota senilai Rp200 ribu," papar Aswan.

2. Kalla Toyota bakal memberikan angsuran ringan selama helatan tersebut

Dok. Istimewa/Kalla Toyota

Penawaran spesial turut diberikan oleh Kalla Automotive di sepanjang Kalla Fair. CEO Kalla Automotive, Hariyadi Kaimuddin, memaparkan bahwa Kalla Toyota (lini yang dibawahi oleh Kalla Automotive) turut tawarkan program pemberian rate kredit mulai dari 3,7% selama tiga tahun dan 5,65% selama lima tahun.

"Tidak hanya itu, Kalla Toyota juga memberikan angsuran ringan mulai Rp2,8 jutaan dan DP mulai dari 20%. Bagi yang ingin memiliki Toyota Agya, Kalla Toyota juga menawarkan free angsuran selama dua bulan," ujar Hariyadi. Pelanggan juga berkesempatan memenangi grand prize Toyota Agya jika melakukan SPK selama Kalla Fair.

Tak mau kalah, lini lain Kalla Automotive yakni Kalla Kars tawarkan kesempatan mendapat hadiah motor Benelli Motobi 152 dengan membeli Benelli tipe apapun. Turut pula helm eksklusif dan aksesoris cuma-cuma.

Baca Juga: Bosowa Datangkan Alat Medis Tiongkok untuk Penanganan Corona di Sulsel

3. Tak sampai di situ, peserta juga akan mendapat potongan harga di Gastros Coffee & Eatery

Dok. Istimewa/Kalla Group

Sementara itu, Kalla Development & Construction memberi penawaran diskon spesial pada pelanggan yang membeli rumah di kawasan Bukit Baruga lewat program "Pilih Unit Sekarang, Bayar Semampunya, Pilih Hadiah Sesukanya." Promo ini memberi pembeli kesempatan mendapat hadiah langsung seperti mobil, motor, logam mulia, sepeda lipat, hingga kanopi.

Kalla Beton turut lakukan penawaran khusus selama Kalla Fair. "Pelanggan dapat membeli bata ringan Kalla Beton dengan penawaran menarik seharga Rp650.000 /m3 dari harga normal yaitu Rp800.000 /m3, sementara untuk produk Semen Instan Mortar seharga Rp70.000 per/sak dari harga normal Rp85.000 /sak," tutur Zumadi SM Anwar, CEO Kalla Development & Construction.

Lebih jauh, diskon 20% dine in di Gastros Coffee & Eatery juga sudah menunggu peserta melalui aplikasi Mallku. Ada pula gratis 20 poin yang dapat ditukar dengan beragam hadiah menarik jika mengunduh aplikasi tersebut selama Kalla Fair berlangsung.

4. Kalla Fair 2020 turut menggelar webinar interaktif bareng Jusuf Kalla

Ketua Umum PMI Jusuf Kalla (IDN Times/Fiqih Damarjati)

Kalla Fair turut menggelar webinar interaktif bertajuk "Kebangkitan Ekonomi dari Timur." Para panelisnya antara lain mantan Wakil Presiden Republik Indonesia, Jusuf Kalla, Gubernur Sulawesi Selatan, Nurdin Abdullah, Gubernur Sulawesi Barat Ali Baal Masdar, Gubernur Sulawesi Tengah, Longki Djanggola, serta Gubernur Sulawesi Tenggara Ali Mazi.

Sepanjang webinar ini, seluruh pembicara akan membahas peluang-peluang bisnis baru yang tumbuh meski sedang berada di masa pandemik. Wilayah Indonesia timur, utamanya Pulau Sulawesi, akan menjadi fokus utama. Turut pula topik lain yakni peran Indonesia timur dalam menopang ekonomi nasional.

Baca Juga: Baru Setahun Diluncurkan, Toyota Tarik 9.500 Unit RAV4 

https://www.youtube.com/embed/zx1lJoHC7Co
Berita Terkini Lainnya