Ini 7 Ular dengan Kulit Paling Cantik, Warna dan Motifnya Indah!

Awas kamu bisa insecure melihat kecantikannya!

Bagi sebagian orang, ular adalah hewan yang menakutkan. Mereka ditakuti karena dianggap berbahaya dan mempunyai tampilan yang mengerikan.

Namun, ternyata ada juga lho ular-ular yang tampangnya cantik dan elegan. Gak percaya? Berikut adalah deretan ular dengan kulit paling cantik. Simak terus artikel ini!

7. Ular Pagar Irian (Green Tree Snake)

Ini 7 Ular dengan Kulit Paling Cantik, Warna dan Motifnya Indah!pinterest.com

Ular dengan nama ilmiah Dendrelaphis punctulata ini termasuk ke dalam ular "baik" atau ular yang tidak memiliki bisa. Karakteristik warnanya bervariasi.

Tubuh bagian atasnya biasanya berwarna hijau, hijau kebiruan, dan hijau kusam. Untuk bagian perutnya berwarna kuning cerah. Habitat hidupnya berada di pepohonan dan semak belukar.

6. San Francisco Garter Snake (Ular Garter San Francisco)

Ini 7 Ular dengan Kulit Paling Cantik, Warna dan Motifnya Indah!pinterest.com

Seperti namanya, San Francisco Garter merupakan ular dari San Francisco. Ular dengan nama ilmiah Thamnophis sirtalis tetrataenia ini sering disebut ular paling indah di Amerika Serikat.

Ciri mencoloknya adalah kepala oranye, tubuh ramping, biru kehijauan, dan garis-garis tebal. Habitat ular ini berada di daerah lereng gunung yang banyak rerumputan dan bebatuan.

Oh iya, ular ini tidak memiliki bisa ya. Namun sayang, ular cantik ini terancam punah.

5. Brazilian Rainbow Boa (Boa Pelangi)

Ini 7 Ular dengan Kulit Paling Cantik, Warna dan Motifnya Indah!pinterest.com

Nama "Rainbow" pada ular ini merujuk pada sisiknya yang berkilauan. Sisik Boa Pelangi ini berwarna merah-oranye dengan corak hitam yang diikuti kilatan-kilatan pelangi cantik.

Hewan eksotis ini sangat dicari karena keindahannya. Namun, perburuan yang tak terkendali dan perusakan hutan hujan menurunkan populasi mereka.

Baca Juga: 10 Pertolongan Pertama saat Digigit Ular Berbisa, Kamu Harus Tahu!

4. Philippine Cobra (Kobra Filipina)

Ini 7 Ular dengan Kulit Paling Cantik, Warna dan Motifnya Indah!pinterest.com

Banyak orang bilang ular kobra menyeramkan, namun itu tidak sepenuhnya benar. Ya, kalau dari segi bisa, kobra dengan nama ilmiah Naja philippinensis ini memang sangat mematikan.

Meski mematikan, penampilan kobra asal Filipina ini sangat menarik. Perpaduan warna kuning-hitam di tubuhnya begitu mencolok, menandakan bahwa ia bukanlah reptil sembarangan.

3. Bush Viper (Beludak Semak Afrika)

Ini 7 Ular dengan Kulit Paling Cantik, Warna dan Motifnya Indah!pinterest.com

Lets say hi pada sobat kecil mematikan ini! Ular yang masih satu keluarga dengan ular derik ini memiliki tubuh yang mungil.

Ciri khas dari ular ini adalah sisiknya yang indah berduri dengan mata yang besar. Mereka kerap dijumpai di semak-semak dan pepohonan.

2. Blue Malayan Coral Snake (Ular Cabai Besar)

Ini 7 Ular dengan Kulit Paling Cantik, Warna dan Motifnya Indah!pinterest.com

Ular cantik ini adalah ular asli yang berasal dari Asia Tenggara. Bentuk kepalanya yang kecil dan berwarna merah sangat eye catching, dipadukan dengan tubuhnya yang sangat eksotis dengan warna biru-hitam. Namun, jangan meremehkan si cantik ini ya, karena ia mempunyai bisa yang sangat mematikan.

1. Regal Ringneck Snake (Ular Leher-Cincin)

Ini 7 Ular dengan Kulit Paling Cantik, Warna dan Motifnya Indah!reddit.com

Ular cincin-leher dengan nama ilmiah Diadophis punctatus ini adalah spesies ular kolubrid yang ditemukan di sebagian besar Amerika Serikat, Meksiko tengah, dan Kanada bagian tenggara. Ciri khas ular ini adalah memiliki "cincin" di lehernya.

Warnanya sangat menarik perhatian karena mulai dari pertengahan tubuh sampai ke ekornya berwarna oranye kemerahan. Uniknya lagi, ia akan melingkarkan ekornya ketika merasa terancam. 

Itulah 7 ular yang memiliki "kecantikan" pada sisik dan kulitnya. Apakah di antara kamu ada yang tertarik untuk memelihara hewan-hewan eksotis ini?

Baca Juga: 10 Ular Berbisa Paling Berbahaya di Dunia, Bisa Membunuh dengan Cepat

Topik:

  • Bayu D. Wicaksono

Berita Terkini Lainnya