Unhas Tarik Mahasiswa KKN dari Jeneponto usai 60 Peserta Positif COVID

Proses pemulangan dimulai pada hari Minggu (4/7/2021)

Makassar, IDN Times - Menyusul laporan 60 mahasiswa peserta Kuliah Kerja Nyata Profesi Kesehatan (KKN-PK) di Kabupaten Jeneponto terkonfirimasi positif COVID-19, pihak rektorat Universitas Hasanuddin memutuskan metode kegiatan diubah dari luring menjadi daring secara penuh.

"Keputusan ini diambil berdasarkan hasil koordinasi antara Pengelola KKN-PK Unhas bersama Wakil Rektor Bidang Akademik Unhas dan Pemerintah Kabupaten Jeneponto, Sabtu malam (3/7/2021)," ujar Kasubdit Humas dan Informasi Publik Unhas, Ishaq Rahman, dalam keterangan pers yang diterima IDN Times pada hari Minggu (4/7/2021).

1. Keputusan diambil untuk mencegah penularan COVID-19 di Jeneponto

Unhas Tarik Mahasiswa KKN dari Jeneponto usai 60 Peserta Positif COVIDIlustrasi tes swab (Dok. IDN Times)

Ishaq juga menyebut bahwa keputusan ini diambil untuk memberi ruang bagi Pemkab Jeneponto untuk melakukan langkah-langkah penanganan. Salah satunya proses tracing contact yang sudah berlangsung selama beberapa hari terakhir.

Pemulangan pun mulai dilakukan pada hari Minggu ini. Sebanyak 710 mahasiswa dari 8 program studi kesehatan kembali ke Makassar secara bertahap. Mereka tersebar di 70 posko desa di Jeneponto. Sebelumnya, cuma ada 90 peserta KKN-PK Gelombang ke-60 ini melakukan kegiatan secara daring.

2. Rektorat Universitas Hasanuddin memberi apresiasi kepada Pemkab Jeneponto

Unhas Tarik Mahasiswa KKN dari Jeneponto usai 60 Peserta Positif COVIDPemandangan gedung Rektorat Universitas Hasanuddin di Kota Makassar, Sulawesi Selatan. (Dok. Direktorat Komunikasi Universitas Hasanuddin)

Proses pemulangan peserta KKN-PK Unhas dikoordinasikan langsung bersama satuan tugas dan personel setempat. Ishaq menambahkan protokol kesehatan ketat dijalankan selama penarikan 710 mahasiswa. Tak lupa, apresiasi diberikan pada Pemkab Jeneponto.

"Pemkab Jeneponto bersikap sangat profesional, menjunjung tinggi keselamatan dan kesehatan seluruh lapisan masyarakat, serta tetap mengedepankan dialog dan koordinasi yang sangat baik," jelas Ishaq.

Baca Juga: Kronologi 60 Mahasiswa KKN Unhas di Jeneponto Tertular COVID-19

3. Saat ini, ke-60 peserta KKN-PK yang positif COVID-19 sedang jalani isolasi mandiri di Makassar

Unhas Tarik Mahasiswa KKN dari Jeneponto usai 60 Peserta Positif COVIDIlustrasi Virus Corona. IDN Times/Mardya Shakti

Tak ada perubahan untuk jadwal KKN-PK Unhas. Kegiatan tersebut tetap diagendakan rampung pada 17 Juli mendatang. Terlebih pihak rektorat menganggap fokus awal program ini, yaitu penanggulangan COVID-19 di Jeneponto, sangat relevan dengan kondisi terkini.

Saat ini, ke-60 mahasiswa yang tertular virus corona sedang jalani isolasi mandiri di Makassar. Umumnya mereka tanpa gejala. Kendati demikian, Asrama Mahasiswa (Ramsis) di Kampus Tamalanrea telah disiapkan sebagai tempat perawatan terkendali.

Baca Juga: 60 Mahasiswa KKN Unhas di Jeneponto Positif COVID-19

Topik:

  • Irwan Idris

Berita Terkini Lainnya