[UPDATE] Terbanyak di Luar Jawa, 33 Kasus Positif COVID-19 di Sulsel

Ada tambahan empat kasus dalam satu hari terakhir

Makassar, IDN Times – Kasus pasien positif terkena penyakit COVID-19 di Sulawesi Selatan bertambah. Menurut pembaruan data teranyar Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19, Sabtu (28/3) pukul 16.30 Wita, jumlah kasus tercatat 33 orang.

Jumlah itu naik 4 kasus dari data seharusnya, yakni 29 kasus pada Jumat (27/4). Sejauh ini ada 4 pasien positif di Sulsel yang meninggal, sedangkan yang lain masih dirawat.

“Kasus positif bertambah 109 kasus,” kata Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan COVID-19 Achmad Yurianto, saat menyebutkan penambahan data dalam satu hari terakhir untuk seluruh Indonesia.

Jumlah kasus di Sulsel ada di peringkat keenam nasional, sekaligus yang terbanyak di luar Jawa. Kasus terbanyak diidentifikasi di DKI Jakarta dengan 627 kasus, disusul Jawa Barat 119 kasus, dan Banten 103 kasus.

Sebelumnya diberitakan, Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Sulawesi Selatan meminta Pemerintah Provinsi agar segera merancang perubahan sebagian atau parsial  pada APBD Tahun 2020. Sebagian anggaran perlu dialokasikan khusus untuk penanganan darurat COVID-19 di Sulsel.

Wakil Ketua DPRD Sulsel Ni'matullah Erbe mengatakan, pihaknya siap memberikan alokasi besar untuk anggaran penanganan pandemi virus corona.  Hal itu sudah disampaikan pada rapat bersama DPRD dengan sejumlah pimpinan instansi Pemprov Sulsel di Makassar, Jumat (27/3).

"Atas nama pimpinan, kami meminta Pemprov Sulsel dalam hal ini TAPD (Tim Anggaran Pemerintah Daerah) segera membuat rancangan parsial APBD 2020, sekaitan dengan upaya penanganan virus korona," kata Ni'matullah dikutip dari Antara, Sabtu (28/3).

Baca Juga: Alasan Gubernur Enggan Buka Data Pasien Covid-19 di Sulsel

Topik:

  • Aan Pranata

Berita Terkini Lainnya