Jadwal Imsakiyah Kota Manado dan Sekitarnya Hari Ini

Manado, IDN Times – Mayoritas umat muslim Kota Manado, Sulawesi Utara (Sulut) melaksanakan ibadah Ramadan 1443 Hijriah pada Minggu (3/4/2022).
Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Sulut, Kyai Haji Abdul Wahab Abdul Gafur, meminta masyarakat bijak dalam menanggapi perbedaan penentuan awal Ramadan tersebut. “Yang penting jalani perintah agama dan mematuhi aturan pemerintah selama beribadah,” kata Abdul Wahab, Minggu (3/4/2022).
Meski aturan untuk beribadah sudah lebih longgar, Abdul Wahab meminta agar masyarakat tetap menegakkan protokol kesehatan secara ketat.
1. Masyarakat diminta menjaga toleransi
Abdul Wahab juga berpesan agar umat Islam tidak melakukan larangan agama guna menjaga kesucian bulan Ramadan. Ia juga ingin agar masyarakat menjaga toleransi tak hanya kepada sesamanya, tetapi juga dengan umat agama lainnya.
Pasalnya, umat Nasrani juga akan segera merayakan Paskah. “Selama bulan Ramadan, tak hanya umat Islam yang beribadah, tetapi juga umat agama lain. Toleransi harus tetap dijaga,” kata Abdul Wahab.
Abdul Wahab tak ingin label toleransi Sulut tercoreng hanya karena masyarakatnya tidak saling menghormati.
2. MUI Sulut kembali ingatkan penggunaan toa masjid
Abdul Wahab mengingatkan kembali penggunaan toa masjid yang sudah diatur dalam Surat Edaran Menteri Agama Nomor 5 tahun 2022 tentang Pedoman Penggunaan Pengeras Suara di Masjid dan Musala. Penggunaan toa hanya diperbolehkan maksimal hingga pukul 22.00 Wita.
“Misalnya saja ketika tadarus Al-Qur’an, jangan terlalu keras dan hanya boleh sampai pukul 22.00 Wita,” tambah Abdul Wahab.
Penggunaan toa bukan hanya terkait toleransi antar umat beragama tetapi juga terhadap lingkungan sekitar. Apalagi jika banyak orang tua atau orang sakit yang tinggal di sekitar masjid.
3. Jadwal imsakiyah Kota Manado
Berikut di atas adalah jadwal imsakiyah khusus Kota Manado dan sekitarnya yang dikeluarkan oleh Kantor Wilayah Kementerian Agama (Kanwil Kemenag) Sulut. Jadwal imsakiyah ini juga dilengkapi dengan jadwal salat 5 waktu.
Baca Juga: Jelang Ramadan, Harga Sembako di Kota Manado Relatif Stabil