[Eksklusif] Sandiaga Mengaku Ditawari Balik Gabung ke Partai Gerindra

Sandi saat ini mengaku masih ingin rehat dari politik

Jakarta, IDN Times - Bersepeda, bermain basket, hingga berenang menjadi rutinitas yang dilakukan Sandiaga Salahuddin Uno pasca-Pilpres 2019. Hampir tiap pagi, tiga aktivitas olahraga itu ia lakukan. Siapa sangka itu adalah tips Sandi yang ogah terlihat tua meski usianya sudah genap 50 tahun.

Lepas dari Pilpres pada (17/4) lalu, mantan cawapres nomor urut 02 mengaku sedang 'nganggur' dari kancah politik di Tanah Air. 

“Ya, terus terang nganggur sih. Papah Online lagi nganggur. Tapi saya lagi istirahat lagi ambil jeda belum berpolitik dulu,” kata Sandiaga kepada IDN Times yang menemuinya secara eksklusif di Lapangan Basket Senayan, Jakarta Selatan, pada Jumat (23/8). 

Lalu, apakah Sandi sudah memutuskan untuk bergabung dengan partai politik yang mana? Kapan ia terakhir kali berkomunikasi dengan Ketua Partai Gerindra, Prabowo Subianto?

1. Sandiaga masih berkomunikasi rutin dengan Prabowo

[Eksklusif] Sandiaga Mengaku Ditawari Balik Gabung ke Partai GerindraIDN Times/Irfan Fathurohman

Meski memutuskan untuk rehat di politik, Sandiaga tetap berkomunikasi dengan mantan capresnya Prabowo Subianto.

“Kemarin (terakhir ketemu). Saya rutin sih seminggu sekali atau dua kali (bertemu). Tapi banyaknya (berkomunikasi) by phone. Kami sering update (informasi). Beliau kan banyak kegiatan politiknya, (tapi) saya udah gak ikut-ikut lagi,” kata pria yang sempat jadi Wakil Gubernur DKI Jakarta tersebut. 

Baca Juga: Gagal di Pilpres 2019, Sandiaga Uno Tak Ingin Kembali Jadi Wagub DKI

2. Sandi mengaku tetap update isu politik dari Prabowo

[Eksklusif] Sandiaga Mengaku Ditawari Balik Gabung ke Partai GerindraIDN Times/Irfan Fathurohman

Kendati mengaku masih istirahat dari dunia politik, namun bukan berarti dia rehat membicarakan topik tersebut. Ia mengaku kerap update isu politik dari Prabowo. Sementara, Sandi kerap membagi pola pikirnya terkait bidang ekonomi.

“Dia (Prabowo) update kegiatan pasca-Pilpres 2019dari segi politik, saya mengupdate Beliau tentang ekonomi. Karena ekonomi melemah, karena ada perang dagang, biaya bahan pokok meningkat, karena ada kekeringan, dan lain-lain,” tutur Sandi. 

Ia berharap bisa turut memberikan masukan terhadap keadaan ekonomi Indonesia yang kini menghadapi tantangan. 

"Sebagai mitra pemerintah Jokowi, kami beri masukan-masukan," katanya lagi. 

3. Sandiaga mengaku ditawari kembali bergabung ke Partai Gerindra

[Eksklusif] Sandiaga Mengaku Ditawari Balik Gabung ke Partai GerindraIDN Times/Irfan Fathurohman

Sebelumnya, Sandi mengatakan ia akan kembali berpolitik dalam waktu dekat. Ia memprediksi kembali aktif dalam beberapa bulan ke depan. 

"Satu, dua bulan lagi (balik berpolitik)," kata Sandi di Gedung Joeang 45, Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (22/8).

Lalu, ke mana Sandi akan "berlabuh"? Apakah ia hendak kembali ke Partai Gerindra atau memilih bergabung dengan parpol lainnya? 

Seperti diketahui, Gerindra akan menggelar rapat kerja nasional pada (21/9) mendatang. Namun, mengenai lokasi, belum ditentukan di mana rakernas itu digelar. Prabowo pun sudah melayangkan undangan ke beberapa ketua umum parpol lainnya, termasuk Ketum PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri. 

Lalu, apakah Sandi akan ikut hadir dan memutuskan kembali bergabung dengan partai yang dibesut oleh Prabowo itu? Sandi mengaku belum memutuskan. Namun, ia tak membantah sudah sempat menerima utusan dari Partai Gerindra di kantornya pada Rabu kemarin. 

"(Rabu) kemarin dari Gerindra juga ada utusan datang ke kantor saya (untuk menawarkan kembali bergabung), saya ucapkan terima kasih," kata dia. 

4. Sandi akan merapat ke kubu pemerintah?

[Eksklusif] Sandiaga Mengaku Ditawari Balik Gabung ke Partai GerindraIDN Times/Irfan Fathurohman

Selain mendapatkan tawaran agar kembali ke Partai Gerindra, Sandi mengaku juga ditawari oleh parpol lain termasuk partai yang mendukung kubu pemerintah seperti PKB. Namun, ia tidak ingin buru-buru menjawab. Ia hanya mengucapkan terima kasih karena masih ingin menikmati masa rehat. 

"PKB (Partai Kebangkitan Bangsa yang juga menawari), semua saya ucapkan terima kasih. PAN (Partai Amanat Nasional) saya terima kasih. Kemarin dari Gerindra juga ada utusan yang datang ke kantor saya, saya ucapkan terima kasih," tutur Sandi. 

Gimana prediksi kalian, guys? Sandi akan kembali ke Partai Gerindra atau malah menyeberang ke parpol lain? 

Baca Juga: Sandiaga Uno: Pemindahan Ibu Kota Penting Gak Sih?

Topik:

Berita Terkini Lainnya