Doa agar Kandungan Senantiasa Sehat dan Terhindar dari Pendarahan

Semoga ibu dan bayinya sehat terus

Masa kehamilan merupakan momen berharga bagi pasangan suami istri. Agar momentum bahagia tersebut senantiasa dilingkupi keberkahan dan terhindar dari marabahaya, orangtua harus rutin mendoakan keselamatan janinnya.

Dalam artikel ini, IDN Times akan membahas tentang doa agar kandungan senantiasa sehat dan terhindar dari pendarahan. Yuk, dibaca selama masa kehamilan ini!

1. Doa agar bayi selalu sehat

Doa agar Kandungan Senantiasa Sehat dan Terhindar dari Pendarahanpexels.com/@mikoto

Agar jabang bayi senantiasa diberikan kesehatan dalam kandungan ibundanya, doa ini bisa dihafalkan. Doa pertama berbunyi sebagai berikut:

Allahummah fazh waladii maa daama fii bathnii. Wasyfihi ma'ii. Anta asy-syaafii laa syifaa 'an illaa syifaa 'uka syifaa 'an laa yughaadiru saqama.

Artinya:

"Ya Allah, semoga Engkau lindungi bayiku ini selama ada dalam kandunganku. Berikanlah kesehatan kepadanya bersamaku. Sesungguhnya Engkaulah Maha Penyembuh. Tidak ada kesehatan selain kesehatan yang Engkau berikan, kesehatan yang tidak diakhiri dengan penyakit lain."

2. Doa supaya terhindar dari keguguran

Doa agar Kandungan Senantiasa Sehat dan Terhindar dari Pendarahanpexels.com/@nati4

Apabila kamu mengalami pendarahan, gak perlu merasa panik. Berpasrahlah kepada Allah SWT dan baca surah Fatir ayat ke-41, yang tertulis sebagai berikut:

إِنَّ ٱللَّهَ يُمْسِكُ ٱلسَّمَٰوَٰتِ وَٱلْأَرْضَ أَن تَزُولَا ۚ وَلَئِن زَالَتَآ إِنْ أَمْسَكَهُمَا مِنْ أَحَدٍ مِّنۢ بَعْدِهِۦٓ ۚ إِنَّهُۥ كَانَ حَلِيمًا غَفُورًا

(Innallaha yumsikus-samawati wal-arda an tazula, wa la'in zalata in amsakahuma min ahadim mim ba'dih, innahu kana haliman gafara).

dm-player

Artinya:

"Sungguh, Allah yang menahan langit dan bumi agar tidak lenyap; dan jika keduanya akan lenyap tidak ada seorang pun yang mampu menahannya selain Allah. Sungguh, Dia Maha Penyantun lagi Maha Pengampun." (QS.Fatir 35:41)

Baca Juga: Demi Hidup Penuh Berkah, Hafalkan Amalan serta Doa Hari Jumat Ini

3. Doa untuk memohon agar ibu dan bayi sama-sama sehat

Doa agar Kandungan Senantiasa Sehat dan Terhindar dari Pendarahanpexels.com/@cleyder-duque-1585619

Terakhir, ibu dan ayah juga bisa melafalkan doa berikut ini. Doa ini berasal dari surah Al Hijr ayat 97-99. Lantunan doanya bisa dibaca di bawah ini:

وَلَقَدْ نَعْلَمُ أَنَّكَ يَضِيقُ صَدْرُكَ بِمَا يَقُولُونَ

فَسَبِّحْ بِحَمْدِ رَبِّكَ وَكُن مِّنَ ٱلسَّٰجِدِينَ

وَٱعْبُدْ رَبَّكَ حَتَّىٰ يَأْتِيَكَ ٱلْيَقِينُ

(Walaqad na'lamu annaka yadhiqu shadruka bima yaquluna.

Fasabbih bihamdi rabbika wakum minas sajidina.

Wa'bud rabbaka hatta yaktiyakal yaqin).

Artinya:

"Dan Kami sungguh-sungguh mengetahui, bahwa dadamu menjadi sempit disebabkan apa yang mereka ucapkan.

Maka bertasbihlah dengan memuji Tuhanmu dan jadilah kamu di antara orang-orang yang bersujud (salat).

Dan sembahlah Tuhanmu sampai datang kepadamu yang diyakini (ajal)." (QS.Al Hijr 15:97-99)

Itu dia tiga doa yang bisa dihafalkan oleh ibu hamil agar kandungan senantiasa sehat dan terhindar dari pendarahan. Semoga kandungannya sehat terus, ya!

Baca Juga: Agar Lancar, Ini 5 Doa Menjelang Persalinan yang Wajib Diketahui

Topik:

  • Febriyanti Revitasari

Berita Terkini Lainnya