TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Tips jika Harus Buka Puasa di Jalan, Apa yang Harus Diperhatikan?

Tak perlu menunda waktu buka puasa

ilustrasi berbuka puasa (freepik.com/freepik)

Bagi yang sehari-harinya beraktivitas di luar rumah, tentu tak bisa memprediksi kesibukan dan kemacetan lalu lintas. Saat bulan Ramadan, jika masih berada dalam perjalanan atau terjebak kemacetan, tentu tidak ada pilihan lain jika sudah tiba waktunya untuk berbuka. Setelah mendengar azan Magrib, mau tak mau harus buka puasa di jalan.

Agar nyaman saat berbuka puasa di jalan, apa saja yang perlu diperhatikan? Simak di bawah ini, ya!

1. Membawa bekal camilan dan air minum

ilustrasi membawa bekal camilan (freepik.com/rawpixel.com)

Bawalah makanan atau camilan ringan sebagai amunisimu sebagai takjil buka puasa di jalan. Pilih makanan praktis yang mudah dibawa dan dikonsumsi seperti kurma, roti, atau biskuit. Camilan ini selain mudah dicerna dan tak mudah basi, juga bisa membantu mengisi perut sementara. Hindari makanan berlemak, terlalu berat atau pedas, sebab bisa membuat perut tidak nyaman saat beraktivitas.

Bawa juga air mineral untuk dikonsumsi selama perjalanan, terutama jika akan bepergian jauh. Air mineral penting untuk menjaga tubuh tetap terhidrasi. Pastikan bekal makanan dan minuman berada dalam wadah yang aman dan kedap udara agar tetap segar dan tidak tumpah.

2. Membawa perlengkapan kebersihan

ilustrasi membersihkan tangan (freepik.com/8photo)

Berbuka puasa di tengah perjalanan tentu sangat rentan terinfeksi kuman jika melewatkan untuk mencuci tangan pakai sabun. Untuk mencegah penyebaran kuman dan bakteri berbahaya, pastikan kebersihan tangan sebelum makan. Bawalah tisu basah atau hand sanitizer untuk membersihkan tangan sebelum dan sesudah makan.

Melansir Halo Healthcare, hand sanitizer diyakini mampu membersihkan tangan yang terkontaminasi kuman. Cairan pembersih tangan ini juga dapat menghilangkan 99% bakteri penyebab penyakit yang tidak terlihat. Siapkan juga wadah untuk membuang sisa-sisa makanan serta bungkusnya agar tak membuat kabin mobil atau transportasi umum kotor.

Baca Juga: Resep Barongko, Kue Pisang Manis Legit Khas Makassar

Verified Writer

Malika Nabilla Larasati

The more you write, the more knowledge you get

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Berita Terkini Lainnya