Resep Membuat Popcorn Asin ala Bioskop, Cuma Butuh 3 Bahan Kok!

Gak perlu galau nungguin bioskop sampai buka lagi

Selama pandemik, bioskop ditutup hingga waktu yang belum ditentukan. Selain film, salah satu hal yang paling dirindukan dari bioskop adalah popcorn asin.

Gak perlu galau, kamu bisa membuat popcorn asin sendiri di rumah. Berikut resep dan cara membuat popcorn asin ala bioskop. Hanya butuh tiga bahan, lho.

1. Bahan-bahan yang diperlukan

Resep Membuat Popcorn Asin ala Bioskop, Cuma Butuh 3 Bahan Kok!nytimes.com

Bahan-bahan:

  • 200 gram jagung khusus popcorn
  • 10 sendok makan margarin
  • 2 sendok makan garam

2. Panaskan margarin dan garam dahulu

Resep Membuat Popcorn Asin ala Bioskop, Cuma Butuh 3 Bahan Kok!peakpx.com

Siapkan wajan yang telah diberi margarin, panaskan dahulu. Tambahkan garam ke dalamnya, aduk semua bahan sampai merata. Barulah masukkan jagung ke dalamnya, tutup rapat. 

Baca Juga: 5 Resep Klepon ala Yummy yang Enak, Bikinnya Gampang dan Simpel

3. Biarkan jagung sampai meletup jadi popcorn

Resep Membuat Popcorn Asin ala Bioskop, Cuma Butuh 3 Bahan Kok!thespruceeats.com

Diamkan jagung di atas wajan sampai terdengar bunyi letupan. Pastikan gak gosong dengan membuka tutup wajan. Popcorn telah jadi, cicipi dahulu rasanya. Bila kurang asin, taburi dengan garam dan sajikan.

4. Tips-tips antigagal masak popcorn

Resep Membuat Popcorn Asin ala Bioskop, Cuma Butuh 3 Bahan Kok!cookinglight.com

Ada beberapa tips yang bisa kamu terapkan saat membuat popcorn:

  1. Siapkan wajan yang cukup besar biar popcorn mengembang sempurna.
  2. Kalau kurang meletup, angkat dari kompor selama satu menit, kemudian panaskan di atas kompor kembali.
  3. Gunakan api paling panas biar cepat meletup.
  4. Saat suara meletup mulai berkurang, angkat dari kompor dan biarkan dahulu.
  5. Untuk menambah warna kekuningan, tuang mentega cair saat popcorn selesai dimasak.

Itulah cara membuat dan resep popcorn ala bioskop dengan tiga bahan murah meriah. Selamat mencoba!

Download aplikasi resep masak Yummy App untuk mendapatkan beragam referensi bahan makanan dan masakan sesuai dengan selera kamu, lengkap dengan cara memasaknya hanya di Google Play Store dan App Store.

Baca Juga: Resep Membuat Klepon Ubi Ungu, Kenyal dan Lembutnya Lumer di Lidah

yummy-banner

Topik:

  • Dewi Suci Rahayu
  • Antonius Putu Satria

Berita Terkini Lainnya