Resep Nasi Gila Rice Cooker ala Yummy, Cocok Banget buat Anak Kos

Bikin masakan enak gak harus ribet, lho

Anak kos biasanya identik dengan masakan yang mudah dibuat dan praktis, tetapi tetap enak. Apalagi, kalau hanya punya rice cooker di dalam kos. 

Nah, kamu bisa bikin nasi gila rice cooker sebagai pilihan kreasi masakan enak. Begini cara membuat dan resep nasi gila rice cooker ala Yummy yang bisa kamu tiru.

1. Bahan-bahan yang diperlukan

Resep Nasi Gila Rice Cooker ala Yummy, Cocok Banget buat Anak Kosyummy.co.id

Bahan-bahan:

  • 100 ml air
  • 5 buah bakso sapi
  • 3 buah cabai rawit
  • 3 siung bawang putih
  • 2 buah sosis sapi
  • 2 sendok makan minyak goreng
  • 2 sendok makan saus sambal
  • 1 sendok makan kecap manis
  • 1 sendok makan saus tiram
  • 1 sendok teh gula
  • 1 sendok teh garam
  • 1/2 buah bawang bombay

2. Tumis beberapa bahan ke dalam rice cooker

Resep Nasi Gila Rice Cooker ala Yummy, Cocok Banget buat Anak Kosyummy.co.id

Panaskan rice cooker terlebih dahulu, kemudian masukkan bawang putih, bombay, minyak, dan cabai rawit ke dalamnya. Aduk seperti menumis sampai bahan-bahan berubah menjadi layu.

Baca Juga: Resep Memasak Nasi Goreng Mandarin, Aroma dan Gurihnya Bikin Berselera

3. Tambahkan beberapa bahan ke dalam rice cooker

Resep Nasi Gila Rice Cooker ala Yummy, Cocok Banget buat Anak Kosyummy.co.id

Tambahkan telur bersama bakso dan sosis, aduk kembali. Tuang kecap manis, saus sambal, tiram, garam, dan gula. Campurkan semua bahan sampai merata. 

4. Tuang air dan masak sampai matang, sajikan

Resep Nasi Gila Rice Cooker ala Yummy, Cocok Banget buat Anak Kosyummy.co.id

Tuang air ke dalam rice cooker, masak selama kurang lebih sepuluh menit. Jangan lupa tutup rice cooker dengan rapat, sajikan bersama nasi putih hangat!

Ternyata, mudah juga, kan bikin nasi gila di dalam rice cooker? Anak kos langsung senang, nih!

Baca Juga: Resep Nasi Goreng Kecap Pedas yang Praktis, Cocok buat Sarapan 

yummy-banner

Topik:

  • Dewi Suci Rahayu

Berita Terkini Lainnya