10 Ide Kreasi Resep Sirup untuk Buka Puasa, Praktis dan Segar Banget

#RamadanDiRumah Jangan cuma bikin sirup dan air melulu

Sebagian orang menyediakan sirup kemasan untuk sajian buka puasa. Biasanya, sirup hanya dicampur dengan air dingin saja. 

Padahal sirup bisa diolah menjadi minuman yang lebih enak, lho. Kamu bisa meracik sendiri di rumah.

Selain lebih enak dan terjamin kualitasnya, minuman ini juga gak akan bikin bosan. Berikut beberapa kreasi sirup yang bisa kamu coba di rumah.

1. Es timun serut

10 Ide Kreasi Resep Sirup untuk Buka Puasa, Praktis dan Segar Bangetinstagram.com/neca_siallagan

Bahan-bahan yang diperlukan:

  • 2 buah timun
  • 30 ml sirup gula
  • 30 ml sirup melon
  • 200 ml air
  • 1 buah jeruk nipis, peras
  • es batu secukupnya

Cara membuat:

  1. Siapkan pisau dan talenan, lalu kupas timun. Serut memanjang, lalu masukkan ke dalam mangkuk dan sisihkan.
  2. Siapkan panci, masukkan air, sirup melon, dan sirup gula. Rebus semua bahan hingga mengental. Setelah itu, angkat dan dinginkan.
  3. Selanjutnya tuangkan air ke dalam mangkuk berisi timun serut. Tambahkan air gula dan air jeruk nipis, lalu aduk hingga rata.
  4. Siapkan gelas saji. Masukkan es batu dan tuangkan es timun serut, lalu sajikan.

2. Es kuwut

10 Ide Kreasi Resep Sirup untuk Buka Puasa, Praktis dan Segar Bangetinstagram.com/yuliafoods

Bahan-bahan yang diperlukan:

  • 1 buah kelapa muda, kerok daging buahnya
  • 1/2 buah melon, serut
  • 2 sdm selasih kering, rendam air hangat sebentar
  • jeruk nipis, peras airnya
  • air kelapa muda
  • sirup gula secukupnya
  • sirup melon secukupnya

Cara membuat:

  1. Siapkan wadah, lalu masukkan daging buah kelapa muda, melon, dan selasih.
  2. Tambahkan air kelapa muda. Selanjutnya tuang sirup gula dan perasan jeruk nipis. Aduk-aduk hingga merata.
  3. Siapkan gelas, lalu masukkan es batu secukupnya. Tuangkan es kuwut ke dalamnya, kemudian sajikan. 

3. Es markisa

10 Ide Kreasi Resep Sirup untuk Buka Puasa, Praktis dan Segar Bangetinstagram.com/sartikareni

Bahan-bahan yang diperlukan:

  • 30 ml sirup markisa
  • 170 ml air
  • 2 buah markisa
  • 4 sdm nata de coco
  • 300 ml minuman soda rasa lemon

Cara membuat:

  1. Siapkan panci, lalu masukkan campur sirup markisa dan air matang, rebus kedua bahan sambil diaduk hingga rata.
  2. Ambil wadah cetakan es batu. Tuangkan campuran sirup ke dalamnya. Bekukan di dalam freezer.
  3. Setelah beku, keluarkan es batu markisa dari cetakan, lalu sisihkan.
  4. Siapkan gelas saji, masukkan satu buah markisa, tambahkan nata de coco. Kemudian masukkan es batu markisa dan tuangkan minuman soda.
  5. Terakhir, hias dengan markisa di atasnya. Es markisa siap disajikan.

4. Es melon nata de coco

10 Ide Kreasi Resep Sirup untuk Buka Puasa, Praktis dan Segar Bangetinstagram.com/oyceota

Bahan-bahan yang diperlukan:

  • 500 gram melon, kerok bulat atau sesuai selera
  • 100 gram nata de coco
  • 100 ml sirup cocopandan
  • es batu secukupnya

Cara membuat:

  1. Siapkan wadah, lalu masukkan melon, nata de coco, dan tuang air.
  2. Tambahkan sirup cocopandan, aduk-aduk hingga rata. 
  3. Siapkan gelas, masukkan es batu. Kemudian tuangkan campuran sirup ke dalamnya. Aduk hingga rata dan sajikan.

5. Es kopyor

10 Ide Kreasi Resep Sirup untuk Buka Puasa, Praktis dan Segar Bangetinstagram.com/galuhcendrawi

Bahan-bahan yang diperlukan:

  • 1 bungkus agar-agar plain
  • 100 gram gula pasir
  • 450 ml santan kental
  • 200 ml air
  • 4 liter air matang dingin
  • es batu ukuran besar
  • sirup cocopandan

Cara membuat:

  1. Siapkan panci, campurkan agar-agar dengan 200 ml air dan gula pasir. Aduk hingga merata.
  2. Masukkan santan kental, aduk hingga rata. Masak sambil diaduk hingga mendidih. Setelah mendidih, angkat dan sisihkan.
  3. Siapkan wadah air matang, masukkan es batu ke dalamnya.
  4. Tuang adonan sedikit demi sedikit ke atas es batu. Setelah dituang, langsung tarik ke bawah dengan garpu. Lakukan hingga adonannya habis.
  5. Masukkan sirup atau pisahkan antara air dan kopyor.
  6. Siapkan gelas, lalu tuangkan kopyor yang sudah jadi. Kalau sudah, sajikan. 

6. Blue ocean

10 Ide Kreasi Resep Sirup untuk Buka Puasa, Praktis dan Segar Bangetinstagram.com/ayamgepreksaldin

Bahan-bahan yang diperlukan:

  • 100 ml sirup markisa atau squash orange
  • 30 ml minuman soda warna biru
  • 1 sdm selasih, rendam air hangat
  •  es batu secukupnya

Cara membuat:

  1. Siapkan gelas saji, lalu tuang sirup markisa atau orange squash.
  2. Masukkan es batu.
  3. Tambahkan biji selasih, lalu tuangkan minuman soda warna biru perlahan- lahan.
  4. Jangan diaduk supaya warnanya menarik dan gak tercampur. Blue ocean siap disajikan.
  5. Saat menikmatinya, aduk terlebih dahulu supaya rasanya lebih enak. 

Baca Juga: 10 Ide Kreasi Es Sirup Stroberi untuk Buka Puasa, Segarnya Awet

7. Es buah

10 Ide Kreasi Resep Sirup untuk Buka Puasa, Praktis dan Segar Bangetinstagram.com/shakira_kitchen

Bahan-bahan yang diperlukan:

  • 1 buah pepaya matang ukuran sedang
  • 2 buah kelapa muda serut
  • 1 bungkus nata de coco
  • sirup rasa leci secukupnya
  • susu kental manis secukupnya
  • es batu secukupnya
  • air matang secukupnya

Cara membuat:

  1. Siapkan talenan dan pisau, lalu kupas dan potong kotak-kotak pepaya matang, kemudian sisihkan.
  2. Selanjutnya keruk kelapa muda, masukkan ke dalam wadah, lalu sisihkan.
  3. Siapkan wadah besar. Campurkan pepaya, kelapa, dan nata de coco.
  4. Siapkan wadah lain, campur sirup rasa leci dengan air matang. Tambahkan susu yang manisnya sesuai selera.
  5. Tuang campuran sirup dan susu ke dalam campuran buah, kemudian aduk-aduk hingga rata.
  6. Tambahkan es batu. Es buah siap disajikan. 

8. Es timun suri

10 Ide Kreasi Resep Sirup untuk Buka Puasa, Praktis dan Segar Bangetinstagram.com/syaffasegaff

Bahan-bahan yang diperlukan:

  • 1/2 buah timun suri
  • susu kental manis
  • sirup cocopandan
  • es batu secukupnya
  • air secukupnya

Cara membuat:

  1. Ambil timun suri, lalu potong-potong sesuai selera. Setelah itu, sisihkan.
  2. Siapkan wadah, lalu campur sirup cocopandan dan susu ke dalamnya. Tuangkan sedikit air, lalu aduk hingga rata.
  3. Masukan potongan timun suri, tambahkan es batu secukupnya. Aduk-aduk hingga rata dan sajikan. 

9. Es jeruk kopyor

10 Ide Kreasi Resep Sirup untuk Buka Puasa, Praktis dan Segar Bangetinstagram.com/depot_favorit

Bahan-bahan yang diperlukan:

  • 1 sachet agar-agar jeruk
  • 1/2 gelas gula pasir
  • 35 ml santan instan
  • 400 ml air
  • sirup jeruk secukupnya
  • es batu ukuran besar
  • nata de coco secukupnya
  • selasih yang sudah direndam

Cara membuat: 

  1. Siapkan panci, lalu campurkan agar-agar, gula, santan, dan air. Masak hingga mendidih. Setelah mendidih, angkat dan sisihkan.
  2. Siapkan es batu di dalam mangkuk, lalu tuang agar-agar di atasnya secara perlahan dengan menggunakan sendok sambil diaduk-aduk.
  3. Siapkan gelas, tuangkan sirup secukupnya. Tambahkan kopyor jeruk, nata de coco, dan es batu.
  4. Hiasi pinggiran gelas dengan potongan jeruk nipis dan daun mint jika ada. Es kopyor jeruk siap disajikan.

10. Es sarang burung

10 Ide Kreasi Resep Sirup untuk Buka Puasa, Praktis dan Segar Bangetinstagram.com/qhiqhio

Bahan-bahan yang diperlukan:

  • 1/2 kg mentimun
  • 1/4 buah melon
  • 1 1/2 sdm biji selasih
  • jelly secukupnya
  • sirup rasa melon
  • gula cair secukupnya
  • 1 liter air
  • 1 buah lemon
  • 1 cup nata de coco

Cara membuat: 

  1. Siapkan pisau dan talenan, kemudian kupas dan serut timun. Buang bijinya, lalu sisihkan.
  2. Selanjutnya, kupas dan potong melon. Serut dan sisihkan.
  3. Siapkan wadah, campurkan melon, timun, nata de coco, biji selasih, dan jelly.
  4. Tuangkan sirup, air, gula, dan air lemon. Tambahkan es batu, lalu aduk hingga rata.
  5. Siapkan gelas, tuangkan es sarang burung, kemudian sajikan. 

Itulah sepuluh kreasi sirup untuk buka puasa di rumah. Dijamin nyegerin banget, gak bakal bosan pula dengan campuran sirup dan air melulu. Selamat berkreasi!

Download aplikasi masak Yummy App untuk mendapatkan beragam referensi resep masakan sesuai dengan selera kamu, lengkap dengan cara memasaknya hanya di Google Play Store dan App Store.

Baca Juga: 10 Kreasi Resep Minuman Segar, Cuma Butuh 5 Bahan Doang!

yummy-banner

Topik:

  • Dewi Suci Rahayu
  • Antonius Putu Satria

Berita Terkini Lainnya